
BATANG NATAL(Malintangpos Online): Breaking News, Baru saja, atau sekitar 20 Menit lalu, Hubungan Lalulintas Panyabungan – Muarasoma Kecamatan Batang Natal Kabupaten Mandailing Natal, sementara putus total, karena hujan membuat Aek Hatupangan Meluap dan sejumlah titik terjadi longsor menimpa badan jalan.
” Baru saja terjadi, tolong dibantu alat berat, karena longsor menimpa jalan Panyabungan – Muarasoma,” Ujar Nasution Via WhatsApp dari Sopotinjak Kec.Batang Natal ke – Redaksi,Jumat(25/11).
Disebutkannya, kalau masih hujan tidak tertutup kemungkinan Longsor Bertambah, tapi korban jiwa tidak ada, cuma akses jalan terputus sementara.
Kepala BPBD Madina Edi Syahlan yang dihubungi,Jumat(25/11) mengutarakan pihaknya sudah dilokasi, serta Bina Marga Kotanopan sudah dihubingi agar membawa alat berat guna membersihkan longsor di Badan Jalan.
” Sudah kita hubungi Bina Marga Kotanopan, Sedang menuju ke lokasi longsor,” Ujarnya ( Isk)
Admin : Dita Risky Saputri.SKM.