20 Jam Hanyut di Aek Nabontar, Andika Pelajar SD Ditemukan Sudah Meninggal Dunia

Kapolres P.Sidimpuan dilokasi penemuan mayat korban/Sabar

P.SIDIMPUAN(Malintangpos Online) :Andika Sutan Basa (11)  Pelajar sekolah dasar (SD ) yang masih duduk di kelas V ,warga  Warga Kelurahan  Kayu Ombun Kecamatan  Psp Utara,  Kota Padangsidimpuan,  setelah hampir 20 jam sejak hanyut , ditemukan telah meninggal dunia  oleh pihak  Tim  BPBD Kota Padangsidimpuan .

            Sebelumnya  Andika  hanyut pada Jumat  (3/5/2019) sekira  pukul 17.00 WIB. Di mana saat itu korban bersama rekannya  sedang mencari ikan di sungai Aek Nobontar Kota Padang Sidimpuan Sumatera Utara.

            Korban  saat itu bersama rekannya   sedang Mencari ikan sambil  mandi  bersama, namun tiba tiba Air sungai meluap  dan  Akhirnya  ia terbawa arus sungai dan hanyut karena di duga tak bisa berenang, kawanan korban Berusaha melakukan pertolongan , karena Derasnya Arus sungai aek Sibontar, namun sial  rekan korban tak bisa melakukan pertolongan.

            Teman-teman korban melihat Korban hanyut memberitahu kepada keluarga dan masyarakat.

Masyarakat dan  TNI dan kepolisian bersama  BPBD  di saat itu melakukan pencarian di sepanjang aliran sungai Nabontar   namun tidak membuahkan hasil.

Kapolres P.sidimpuan memberangkat anggota

Pencarian kemudian di lanjutkan  Sabtu (4/5) dengan menyisir sungai sepanjang Aliran Sungai   Nabontar , kembali dilanjutkan oleh tim BPBD kota Padangsidimpuan .

            Tim BPBD kemudian berhasil menemukan jasad   Andika   di aliran sungai  Batang  Angkola , dengan Posisi telungkup  tepatnya di  gang bersama Jalan Imam Bonjol  Kelurahan Aek Tampang , Kecamatan Padangsidimpuan Selatan ,kota Padangsidimpuan. Sabtu (4/5) , Sekira Pukul 14:30 WIB

            Kapolres Padangsidimpuan AKBP Hilman Wijaya   mengatakan, saat itu   petugas yang tanpa putus asa selama 20 jam melakukan Pencarian  akhirnya  melihat mayat seorang laki-laki yang mengapung dengan Posisi telungkup.

            “Atas informasi tersebut, Kapolres  Langsung Mendatangi Lokasi penemuan dan pihaknya   memerintahkan, untuk menuju lokasi. Sesampainya di lokasi melihat korban  dalam keadaan mengapung,  dan saat itu jenazah langsung di bawa Ke RSUD kota Padangsidimpuan untuk  di lakukan  visum,selanjut  jenazah di serahkan ke pihak keluarga untuk proses Pemakaman   ” ujarnya, (Red/SB)

 

 

Liputan : Sabar

Admin : Dina Sukandar Hasibuan

Komentar

Komentar Anda

Dina Sukandar

Related Posts

RS.Permata Madina Berkah Dimata Masyarakat Tabagsel (3).

Setelah Ketua LSM.Merpati Putih Tabagsel Khairunnisyah, giliran Ketua DPD.KNPI Mandailing Natal, Khairul Amri.SH, Memperkirakan Dua(2) Tahun lagi, RS.Permata Madina Berkah yang dipimpin dr Safii Siregar.Sp.OG, akan mampu menjadi Rumah Sakit…

Read more

Continue reading
Warga Datangi Redaksi Malintang Pos, Dana Desa Sunduton Tigo TA 2024 Dilaporkan

PANYABUNGAN(Malintangpos Online): Warga Desa Sundutan Tigo Kecamatan Natal Kabupaten Mandailing Natal, dipimpin Kaslan Lubis, Mendatangi Redaksi Media PT.Malintang Pos Group di Jalan Bermula Kelurahan Panyabungan II Kecamatan Panyabungan, untuk menyampaikan…

Read more

Continue reading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.