P3 -TGAI di Desa Mompang Julu Kec.Panyabungan Utara Harus Berkelanjutan

PANYABUNGAN UTARA(Malintangpos Online): Proyek Program Percepatan Peningkatan Tata Guna Air Irigasi(P3 – TGAI ) di Desa Mompang Julu Kecamatan Panyabungan Utara Kabupaten Mandailing Natal, masyarakat Petani sangat mengharapkan kepada Pihak BWS Sumatera 1, Gubsu, DPRD Sumut dan DPR.RI, agar proyek Tata Guna Air Irigasi tersebut, terus berkelanjutan.

Kenapa..? Saya telah Dialog dengan Petani dan masyarakat, mereka mayoritas mengucapkan terimakasih kepada pemerintah, telah mendapat perhatian tentang Irigasi ke persawahan mereka.

” Namanya saja manusia, ada yang senang dengan adanya Pembangunan, kami sangat senang dengan hadirnya proyek P3- TGAI di daerah kami dan ada juga yg tidak suka dengan proyek ini, biarkan saja, itu adalah haknya,” Ujar Ketua LSM.Merpati Putih Tabagsel,Khairunnisyah mengulangi ucapan Petani ketiga bincang – bincang  dengan petani disekitar proyek P3 – TGAI di Desa Mompang Julu Kecamatan Panyabungan Utara,Kamis Pagi (02/10).

Kata Khairunnisyah, Program tersebut dijalankan untuk mendukung program ketahanan pangan Nasional, dan upaya peningkatan kemampuan ekonomi serta kesejahteraan masyarakat melalui pemberdayaan masyarakat petani dalam perbaikan jaringan irigasi secara partisipatif.

Dana Desa kan ada, tanya Wartawan ? Benar sekali, tetapi yakinlah Dana Desa tidak akan cukup untuk Irigasi persawahan di Panyabungan Utara, karena itu adanya Proyek P3 – TGAI , kita sangat bersyukur dan ucapkan terimakasih kepada Kepala Desa, Bupati Madina, Gubsu dan BWS Sumatera 1, ujar Khairunnisyah mengulangi ucapan warga petani Desa Mompang Julu.

Masyarakat Berharap P3TGAI di Wilayah Desanya Berkelanjutan karena Manfaatnya Bisa Tingkatkan Perekonomian Masyarakat serta Apresiasi proyek irigasi yang dikerjakan P3T – GAI Manfaatnya Bisa Tingkatkan Perekonomian Masyarakat

Warga masyarakat Desa Mompang Julu  mengaku bersyukur dan berterima kasih kepada pemerintah pusat dimana bantuan program sarana irigasi bisa terealisasi di tahun 2025 ini yang saat ini dalam proses pengerjaan.

“Syukur Alhamdulillah, Kami para Petani desa Mompang Julu disini mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah dengan adanya bantuan program P3TGAI yang mana saat ini pelaksanaan pekerjaan tengah dilaksanakan,dan manfaatnya akan kita rasakan setelah selesai pengerjaannya nanti. Warga di sinipun sangat antusias dan alhamdulillah warga yang nganggur bisa ikut bekerja saat dan diharapkan kedepannya sama sama menjaga serta merawat. katanya.

“Iya, Kami warga disini sangat senang mendapatkan bantuan program P3 – TGAI, serta kami ucapkan terimakasih dan kami yakin proyek ini akan berlanjut dilaksanakan oleh BWS Sumatera 1,” ujarnya dengan sumringah.

Kepala Desa Mompang Julu,Dedi Andri Hasibuan yg dihubungi Wartawan, Rabu (01/10) di Taman Kota Panyabungan, mengakui adanya proyek P3 – TGAI diwilayahnya dan sedang pengerjaan

” Benar sekali ada proyek P3 – TGAI di daerah saya, sedang pengerjaan oleh Dikerjakan P3A ” ujar Dedi Andra Hasibuan yang Mantan Wartawan itu ( Isk)

 

Admin : Iskandar Hasibuan

Komentar

Komentar Anda

  • Related Posts

    Pemkab Padang Lawas Sosialisasi Penggunaan Medsos di SMA Ulu Barumun

    ULU BARUMUN(Malintangpos Online): Pemerintah melalui Plt. Kadis Kominfo Padang Lawas Irsan Soleh Lubis, S.Si sebagai pembina upacara dalam rangka Sosialisasi Tentang Penggunaan Media Sosial untuk Siswa dan Siswi SMA Ulu…

    Read more

    Continue reading
    Miris, Siswi SMK di Sibolga Hamil Oleh Kerabat Semarga, Orang Tua: Tak Bisa Menikah

    TAPANULI TENGAH(Malintangpos Online): Satuan Reserse Kriminal (Sat Reskrim) Polres Tapanuli Tengah berhasil mengamankan seorang pria berinisial IH (18), terduga pelaku tindak pidana perbuatan cabul terhadap anak di bawah umur. Penangkapan…

    Read more

    Continue reading

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses