1.510 Jiwa Terisolir, Jalan Ke – Desa Banjar Melayu Kec.Batang Natal Putus Total Karena Longsor.

BATANG NATAL(Malintangpos Online): Sekitar pukul 23.50 WIB, Kamis Malam(04/12) Jalan Ke – Desa Banjar Melayu Kec.Batang Natal Kabupaten Mandailing Natal, Putus Total, karena Badan Jalan ditimpa longsor sekitar 150 Meter.

” Kejadian tadi malam,Kamis(04/12) sekitar pukul 23.50 wib, Panjang yang longsor lebih kurang 150 Meter,” Ujar Plt.Kadis Komimfo Madina,Rahmad Dalimunthe,S.Pd,Jumat(05/12) ketika dihubungi sekitar Longsor Jalan Ke – Desa Banjar Melayu Kec.Batang Natal.

Kata Rahmad Di Desa Banjar Melayu,  ada sekitar 1.510 jiwa, atau 328 KK yang saat ini sudah terisolir.

” Sejak tadi malam 1.510 jiwa atau 328 kk sudah terisolir dan Pemkab Madina segera membersihkan tumpukan longsor,” ujar Rahmad Dalimunthe.S.Pd.

Ka.BPBD Madina,Muhksin Nasution.S.Sos yg dikonfirmasi,Via WhatsApp nya,Jumat(05/12) Membenarkan terjadinya longsor ke Desa Banjar Melayu Kec.Batang Natal.

Sedangkan, Kades Banjar Melayu, Kapolsek dan Camat Batang Natal,serta Kabid Bina Marga Dinas PUPR Madina, hingga berita ini dikirim ke Redaksi, walau sudah centang Dua(2) Belum memberikan jawaban.(Dita/Isk)

Admin : Dita Risky Saputri.SKM.

.

Komentar

Komentar Anda

  • Related Posts

    JPU Ajukan Banding Atas Putusan Kasus Pembunuhan Anggota Paskibra di Mandailing Natal

    PANYABUNGAN(Malintangpos Online): Jaksa Penuntut Umum (JPU) Kejaksaan Negeri Mandailing Natal, mengajukan upaya hukum Banding atas putusan majelis hakim Pengadilan Negeri Mandailing Natal (PN Madina) terhadap terdakwa Yunus Syahputra dalam perkara…

    Read more

    Continue reading
    Penjara Seumur Hidup Terdakwa Pembunuhan DF Siswi Paskibra Kecamatan Natal

    PANYABUNGAN(Malintangpos Online): Pengadilan Negeri Mandailing Natal (Madina) menjatuhkan vonis penjara seumur hidup terhadap YS, terdakwa kasus pembunuhan berencana terhadap almh. Diva Febriani, siswi SMA Negeri 1 Natal, sekaligus anggota Paskibra…

    Read more

    Continue reading

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses