Komitmen Pemkab Madina Jadikan RSUD Panyabungan Sebagai RS Rujukan di Tabagsel

PANYABUNGAN(Malintangpos Online): Wakil Bupati Mandailing Natal (Madina) kembali tegaskan komitmen Pemerintah Kabupaten (Pemkab) untuk menjadikan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Panyabungan menjadi rumah sakit rujukan diwilayah Tabagsel.

Hal itu dikatakan oleh Wakil Bupati Atika Azmi Utammi Nasution dalam sambutannya saat penutupan akreditasi oleh KARS RSUD Panyabungan di Aula BKIA lantai II rumah sakit, Sabtu (13/12).

Ia mengaku sedih dengan kondisi masyarakat saat rujukan ke Medan yang makan waktu hingga 10-12 jam, begitu juga ke Padang yang butuh 7 jam perjalanan, karena itulah Pemkab Madina terus mendukung rumah sakit ini sehingga menjadi pusat layanan di Tabagsel.

” Bayangkan masyarakat kita dengan segala keterbatasan ekonomi harus menempuh jarak sejauh itu. Untuk itu perlunya akreditasi ini agar masyarakat tidak perlu jauh-jauh lagi harus berobat ke Medan ataupun Sumbar,” kata Atika

Meski dalam keterbatasan karena efesiensi pemotongan anggaran yang sampai Rp287 M untuk tahun depan, Atika mengaku Pemkab Madina masih menyisihkan biaya diklat bagi dokter maupun perawat untuk meningkatkan SDM rumah sakit ini.

” Nominalnya tidak tinggi, disekitaran Rp250 juta untuk diklat, Kenapa sangat sedikit untuk kelas rumah sakit? Karena memang ada efisiensi anggaran sebesar Rp287 miliar. Kalau enggak tidak efisiensi ini, saya tambahin nolnya jadi Rp2,5 miliar. Namun karena efisiensi, terpaksa kami tarik satu nolnya daripada dihapus sama sekali,” ungkapnya.

Meski di tengah himpitan efisiensi anggaran, RSUD masih menjadi salah satu prioritas Pemkab untuk peningkatan mutu kesehatan dalam dan pelayanan prima kepada masyarakat(Dita/Isk/Nanda

Admin: Iskandar Hasibuan.

 

Komentar

Komentar Anda

  • Related Posts

    JPU Ajukan Banding Atas Putusan Kasus Pembunuhan Anggota Paskibra di Mandailing Natal

    PANYABUNGAN(Malintangpos Online): Jaksa Penuntut Umum (JPU) Kejaksaan Negeri Mandailing Natal, mengajukan upaya hukum Banding atas putusan majelis hakim Pengadilan Negeri Mandailing Natal (PN Madina) terhadap terdakwa Yunus Syahputra dalam perkara…

    Read more

    Continue reading
    Penjara Seumur Hidup Terdakwa Pembunuhan DF Siswi Paskibra Kecamatan Natal

    PANYABUNGAN(Malintangpos Online): Pengadilan Negeri Mandailing Natal (Madina) menjatuhkan vonis penjara seumur hidup terhadap YS, terdakwa kasus pembunuhan berencana terhadap almh. Diva Febriani, siswi SMA Negeri 1 Natal, sekaligus anggota Paskibra…

    Read more

    Continue reading

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses