Sambut Tahun Baru, Satma AMPI Gelar Shalawatan dan Doa Bersama Untuk Sumatera

PANYABUNGAN(Malintangpos Online):Satuan Mahasiswa Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (Satma AMPI) Kabupaten Mandailing Natal (Madina) menggelar salawatan dan Doa bersama untuk Sumatera yang tertimpa musibah.

Kegiatan ahir tahun itu di gelar di Alun-alun kota Panyabungan Kelurahan Kayu Jati Kecamatan Panyabungan, Rabu (31/12/2025) malam.

Bupati Madina H.Saipullah Nasution dalam sambutannya yang disampaikan Plt.Kadis Komunikasi dan Informasi (Kominfo) Rahmad Hidayat Dalimunthe mengatakan, hari kita menunggu pergantian tahun yang di isi dengan kegiatan keagamaan.

Pemkab Madina mengapresiasi kegiatan yang dilakukan oleh Satma AMPI STAIN Madina yang mana pergantian tahun di isi dengan kegiatan shalawatan dan doa bersama untuk Sumatera

“Saat ini kita masih dihadapkan bencana di Sumatera untuk itu kita memberikan doa agar saudara kita tabah dan di beri kekuatan dalam menghadapinya,” katanya.

Dikatakannya, bencana banjir yang melanda Sumatera banyak yang menjadi korban jiwa bahkan saat ini masih ada yang belum ditemukan. Namun untuk Madina tidak ada korban jiwa. Meskipun demikian saat ini Madina dihadapkan dengan bencana besar yakni peredaran narkoba.

“Ini menjadi tugas kita bersama dan berharap generasi muda dapat mengambil peran dalam penanggulangan peredaran narkoba,” harapnya.

Rahmat juga berharap, agar Alun-alun kota Panyabungan ini dapat dimanfaatkan untuk kegiatan positif anak muda dengan mengisi berbagai kegiatan keagamaan.

Ketua Panitia Muhammad Saprizal dalam laporannya mengatakan, kegiatan ini untuk mengalihkan perhatian masyaraka dalam pergantian tahun, sekaligus memberikan doa bagi saudara kita yang tertimpa musibah.

“Malam ini kita berikan doa bagi saudar-saudara yang mengalami musibah bencana banjir semoga mereka tabah dan sabar dalam menghadapinya,” sebut Saprizal.

Saprizal juga berharap kedepannya, Alun – alun ini dijadikan tempat nongkrong atau tempat kumpul untuk beraktivitas yang bermanfaat, khusunya kaum muda dan mahasiswa STAIN Madina

“Semoga acara seperti ini menjadi rutinitas bagi anak muda dan bermanfaat bagi masyarakat,” harapnya. (DITA/AMAR)

Admin :  Iskandar Hasibuan

Komentar

Komentar Anda

  • Related Posts

    Paket Ketahanan Pangan Dana Desa TA 2025 di Kec.Panyabungan Utara Diduga Fiktif Rp 25 Juta/ Desa

    PANYABUNGAN UTARA(Malintangpos Online): ” Ada -Ada Saja, Kades ini,” Paket Ketahanan Pangan sebesar Rp 20.000.000 – per desa untuk Tahun Anggaran (TA) 2025 di 11 desa Kecamatan Panyabungan Utara diduga…

    Read more

    Continue reading
    11 Januari: “Bersyukur Merajut Sejarah” Bersama Waspada dan Permata Hati

    *** Oleh: Hasriwal AS *** *Bagi ku*, tanggal 11 Januari bukan sekadar pergantian kalender. Ia adalah tanggal “keramat” yang mematrikan dua peristiwa monumental dalam hidup ku. Sejarah besar bangsa melalui…

    Read more

    Continue reading

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses