PKK Sumbar Peduli Korban Bencana Gempa Pasbar

PASAMAN BARAT(Malintangpos Online): Wakil Ketua TP PKK Provinsi Sumatera Barat Ny. Fitria Amelia Joinaldy didampingi Ketua Tim Penggerak PKK Pasbar Ny. Titi Hamsuardi beserta Wakil Ketua TP PKK Ny. Fitri Risnawanto menyalurkan bantuan untuk korban bencana gempa di Nagari Pinagar Kabupaten Pasaman Barat, Sabtu (26/2) sore.

Ny Fitria Amelia Joinaldy berharap bantuan dapat meringankan beban masyarakat setempat.

Adapun bantuan yang diberikan kepada masyarakat adalah berupa makanan siap saji, peralatan bayi, selimut, beras dan bantuan lainnya.

Wakil Ketua TP PKK Sumbar, Ny Fitria Amelia Joinaldy menyampaikan bahwa pemberian bantuan merupakan bentuk keprihatinan dan belasungkawa PKK Sumbar terhadap masyarakat Pasbar yang terdampak bencana gempa.

“Ibu dan bapak tetap sabar ya, semoga musibah ini cepat berlalu,” ujarnya.

Kehadiran dan sejumlah bantuan yang diberikan Tim PKK di sambut antusias oleh masyarakat setempat, karena bantuan makanan lah saat ini yang sangat dibutuhkan oleh masyarakat.

Sementara itu, Ketua TP PKK Pasbar Titi Hamsuardi menyampaikan ucapan terimakasih kepada Wakil Ketua TP PKK Sumbar yang berkesempatan datang untuk mengunjungi dan membantu masyarakat Pasaman Barat.

Ia berharap bantuan yang diberikan dapat memberikan manfaat dan meringankan beban masyarakat(InfoPar/Dita).

 

Admin : Dita Risky Saputri,SKM.

Komentar

Komentar Anda

  • Related Posts

    Sampaikan Aspirasi Warga Muara Batang Gadis, Dr. H. Razman Arif Nasution, SH, S.Ag, MA, (Ph.D) Datangi Mapolres Mandailing Natal

    PANYABUNGAN (Malintangpos Online): Pengacara asal Desa Singkuang, Dr. H. Razman Arif Nasution, SH, S.Ag, MA, (Ph.D), Senin (26/01) mendatangi Kantor Mapolres Mandailing Natal (Madina) untuk menyampaikan aspirasi masyarakat Desa Singkuang…

    Read more

    Continue reading
    Pemkab Padang Lawas Sosialisasi Penggunaan Medsos di SMA Ulu Barumun

    ULU BARUMUN(Malintangpos Online): Pemerintah melalui Plt. Kadis Kominfo Padang Lawas Irsan Soleh Lubis, S.Si sebagai pembina upacara dalam rangka Sosialisasi Tentang Penggunaan Media Sosial untuk Siswa dan Siswi SMA Ulu…

    Read more

    Continue reading

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses