APDESI Rakor Satukan Kembali Semua Anggota Kepala Desa Se – Sumatera Utara

MEDAN(Malintangpos Online): Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (APDESI) se Sumatera Utara adakan rapat kordinasi sekaligus halal bihalal pengurus DPD dan DPC Apdesi tahun 2022 di Wings Hotel Kualanamu Internasional Airport, Sabtu(4/6).

Acara rapat kordinasi sekaligus Halal bihalal ini dihadiri seluruh anggota kepala desa Se -Sumut yang tergabung di organisasi Apdesi Sumut.

Kegiatan rapat kordinasi yang bertujuan untuk mengharmoniskan hubungan kekerabatan antara sesama anggota Apdesi ini, serta bersilaturahmi sekaligus untuk menyatukan kembali seluruh kepala desa SE Sumut.

Khoirul Anwar hasibuan Ketua Apdesi Madina mengatakan kepada media ini melalui pesan WhatsApp, keberadaan Apdesi merupakan suatu wadah untuk mempersatukan pemerintahan desa.

Khoirul Anwar juga berpesan, dalam pelaksaanaan halal bihalal dan rapat kordinasi ini para Kades tetap bersikap demokratis, namun ia juga berpesan semua Kades harus berpegang teguh kepada visi dan misi para Kades untuk memajukan Desanya masing masing.

Selain itu, menurutnya Apdesi harus bisa mendorong aparatur pemerintah desa untuk memberikan sumbangsih pemikiran, ide, gagasan maupun inovasi dalam rangka melaksanakan pembangunan di desa dan meningkatkan pertumbuhan ekonomi desa.

Ketua Apdesi Madina ini juga berharap kepada semua kepala desa yang tergabung di Organisasi Apdesi agar dapat menjaga kekompakan dan saling berkoordinasi satu sama lain.

Sementara, Hal yang sama juga diutarakan Zulham Riad Nasution selaku Sekertaris Apdesi Madina, dalam pesannya Zulham juga berharap kedepannya untuk para Kepala Desa ,agar selalu menjaga kekompakan.

Zulham juga mengatakan, jangan pernah bosan atau segan-segan untuk saling koordinasi serta berkomunikasi agar terjalin hubungan harmonis yang erat terutama kepada semua anggota( Rel/Nanda)

 

Admin : Dita Risky Saputri.SKM…

Komentar

Komentar Anda

  • Related Posts

    Sinergitas Penegakan Hukum, Kapolres Tapteng Kunjungi Ketua Pengadilan Negeri Sibolga

    TAPANULI TENGAH(Malintangpos Online): Dalam rangka memperkuat koordinasi antarlembaga penegak hukum, Kapolres Tapanuli Tengah AKBP M. Alan Haikel, S.K.M., S.I.K., M.I.K., melakukan kunjungan silaturahmi ke Kantor Pengadilan Negeri (PN) Sibolga pada…

    Read more

    Continue reading
    PT.Sorikmas Mining Bantu Mobiler Ke Sejumlah SDN,SMPN dan MDTA di Kecamatan Siabu

    MUARA BATANG ANGKOLA(Malintangpos Online): Humas PT.Sorikmas Mining Ade Hendi, mengutarakan pihaknya menyerakan Bantuan Mobiler kesejumlah Sekolah Dasar(SD), SMP Negeri 07, MDTA diwilayah Desa Muara Batang Angkola, Desa Tanggabosi,Desa Tanjung Sialang…

    Read more

    Continue reading

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses