BATANG NATAL(Malintangpos Online): Breaking News, Sekitar pukul 16.00 Wib,Senin(13/11) Hujan Mengguyur wilayah Mandailing Natal, mengakibatkan Aek Baru di Desa Aek Baru Julu Kecamatan Batang Natal,Meluap dan sejumlah rumah warga terendam, areal perkebunan rusak dan Jembatan didesa itu rusak dan hubungan ke desa itu putus total.
Wartawan Media PT.Malintang Pos Group Marahalim Nasution, melaporkan bahwa meluapnya Aek Baru tersebut karena kondisi hujan deras.
Awalnya,warna Sungai Keruh dan sekitar 15 menit, air bah bercampur kayu dan keruh datang dan jembatan ke desa itu tidak bisa dilalui lagi.
Kondisi warga..? Tanya Wartawan” Warga masih bisa menghindar dari rumah tergenang, korban jiwa hingga saat ini tidak ada,” ujar Marahalim.
Kata dia,air masih terus besar, Tapi soal Jembatan tidak bisa dilewati lagi, akibat diterjang air bah (Red)
Admin : Iskandar Hasibuan.