Brigjen(Purn) M.Sofwat Nasution ke PPP, “ Ayo Bersama Membangun Madina Kepada Yang Lebih Baik “

M.Sofwat menyerahkan Berkas Pendaftaran disaksikan Pengurus PPP/Syfa Syfa

PANYABUNGAN(Malintangpos Online): Bacalon Bupati Madina Brigjen (Purn)M.Sofwat Nasution,  mengharapkan DPC.PPP Madina memberikan rekomendasi padanya sehingga menjadi salah satu partai pengusung ke Komisi Pemilihan Umum (KPU).

 “Kita bisa bersama-sama berjuang memenangkan Pilkada nanti. Dan, sama-sama membangun dan menata Madina agar lebih baik,” ujar Brigjen(Purn) M.Sofwat Nasution, Rabu sore(13-11) saat mengembalikan berkas Pendaftaran Bacalon Bupati di Sekretariat DPC.PPP Kab.Madina Jalan Willem Iskander Desa Parbangunan Panyabungan.

Brigjen(Purn) M.Sofwat Nasution yang mantan Deputi Satu BSSN (Badan Cyber dan Sandi Negara) itu mengembalikan formulir di PPP, langsung diterima Ketua H.Dahler Nasution,SP dan Sekretaris Irwansyah serta sejumlah pengurus DPC.PPP dan anggota DPRD dengan suasana kekeluargaan.

M.Sofwat Nasution serahkan berkas Pendaftaran

Sementara itu, Ketua DPC.PPP Kab.Madina H.Dahler Nasution,SP, menyampaikan terima kasih, karena Sofwat menaruh harapan di PPP untuk mendapat dukungan sebagai balon bupati. Ia berharap pasca pengembalian formulir tersebut sang Jenderal bisa melaksanakan tahapan sehingga Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PPP mengeluarkan rekomendasi untuk Sofwat.

Informasi yang diperoleh Wartawan, hingga saat ini ada tiga balon yang  mengambil formulir di PPP, dua di antaranya sudah mengembalikan formulir. “Kami hanya menerima pendaftaran, proses selanjutnya di DPW dan DPP,” katanya.

            Hingga saat ini, Sofwat mendaftar  di sembilan partai politik yang memiliki kursi di DPRD Madina, yaitu: Gerindra, PKS, Perindo, Berkarya, PKPI, Demokrat, Golkar, PKB, dan  PPP.

            Dua partai lagi yang belum membuka pendafataran adalah PAN dan Hanura. Sementara di PDIP, Sofwat tidak sempat mendaftar sebab saat masa pendaftaran jenderal sedang berada di luar negeri.(Akhir/Red)

 

 

Liputan : Akhir M

Admin   : Dina Soekandar Hasibuan,A.Md

Komentar

Komentar Anda

Dina Sukandar

Related Posts

Soal BBI Kurang Berfungsi, LSM dan Aktivis Desak DPRD Panggil Bupati dan Kadis Kelautan dan Perikanan Mandailing Natal

PANYABUNGAN(Malintangpos Online): Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Merpati Putih Tabagsel , LSM Genta Madina Aktivis Sosial Sumut Harianto Taslam.S.Sos, mendesak DPRD,C/Q.Komisi B(2) untuk menjadwalkan pemanggilan Bupati dan Kadis Kelautan dan Perikanan…

Read more

Continue reading
BBI Tanjung Mompang di Kec.Panyabungan Utara Tidak Berfungsi

PANYABUNGAN(Malintangpos Online): Sekretaris IMA Madina Pekanbaru, Aji Pangestu. Mengutarakan Kondisi Balai Benih Ikan (BBI) Tanjung Mompang di Kec.Panyabungan Utara Kabupaten Mandailing Natal, tidak berfungsi dengan baik sesuai peruntukannya. ” Dia…

Read more

Continue reading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses