
PEMERINTAH Desa Hutaraja Kecamatan Siabu oleh TP.PKK Mandailing Natal, menetapkan Salah satu Desa Binaan dan seluruh masyarakat Merasa ” Optimis ” akan menjadi pemenang di tingkat Kabupaten dan menjadi utusan ke Penilaian di Tingkat Provinsi Sumatera Utara dalam waktu dekat ini.
Redaksi Malintang Pos Group menurunkan Dua Wartawan Dita Risky Saputri,SKM dan Aris Moenandar Hasibuan, untuk melihat dari dekat bagaimana persiapan dan kesiapan masyarakat untuk mengikuti perlombaan di tingkat Kabupaten Mandailing Natal.Berikut ini laporannya akan diturunkan secara Bersambung.

Dalam rangka mewujudkan masyarakat Bersih dan Sehat, Kepala Desa Hutaraja Kecamatan Siabu Armadan Akbar Nasution, terus menyelenggarakan kegiatan sosialisasi Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) dengan sasaran utamanya adalah Pengurus TP. PKK dan Kader Posyandu dilingkungan Desa.
Kegiatan Sosialisasi PHBS terus dilaksanakan secara rutin sampai benar – benar warga memahami betul apa itu program PHBS dan bagaimana supaya warga secara berantai saling dukung sehingga Desa Hutaraja menjadi desa terbaik

Kepala Desa Armadan Akbar Nasution, mengutarakan Maksud dan Tujuan diselenggarakannya kegiatan ini adalah untuk mewujudkan Gerakan Masyarakat (Germas) Hidup Sehat serta memberikan arahan kepada peserta yang nantinya dapat mensosialisasikan kembali kepada masyarakat
Begitu juga pada kesempatan kegiatan Posyandu maupun rapat-rapat di tingkat lingkungan dan Desa, tentang pola Hidup Bersih dan Sehat.
Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) adalah semua perilaku kesehatan yang dilakukan atas kesadaran

” sehingga anggota keluarga atau keluarga dapat menolong dirinya sendiri di bidang kesehatan dan berperan aktif dalam kegiatan-kegiatan kesehatan di masyarakat,” kata Kades.
PHBS itu jumlahnya banyak sekali, bisa ratusan. Misalnya tentang Gizi: makan beraneka ragam makanan, minum Tablet Tambah Darah, mengkonsumsi garam beryodium, memberi bayi dan balita Kapsul Vitamin A.
Tentang kesehatan lingkungan seperti membuang sampah pada tempatnya, membersihkan lingkungan, setiap rumah tangga dianjurkan untuk melaksanakan semua perilaku kesehatan, ujar Kades Hutaraja kepada Tim Redaksi Malintang Pos Group, Selasa(7/6) saat meninjau Desa secara dekat ( Bersambung Terus)
Admin : Dita Risky Saputri.SKM.








