Djarot – Sihar di Madina (1), Meningkatkan Ekonomi Rakyat dengan Potensi Yang Ada

Cagubsu No 2 H.Djarot dengan karyawan Kampoeng Kaos Madina

MASYARAKAT  Kabupaten Mandailing Natal yang berada di 404 Desa/Kelurahan terdapat di 23 Kecamatan dengan kondisi wilayah yang berbeda-beda dan mempunyai berbagai macam potensi alamnya yang selama ini kurang dikelola dengan baik, membuat pasangan Cagubsu/Cawagubsu H.Djarot Syaiful Hidayat – Sihar Sitorus mencoba melakukan pendekatan kepada masyarakat langsung guna untuk meningkatkan perekonomian rakyat dengan potensi yang ada sekarang ini.

            Misalnya, seperti ungkapan Bupati Madina Drs.H.Dahlan Hasan Nasution ketika bertemua dengan H.Djarot Syaiful Hidayat Minggu (27-5) lalu, “ Jika anda menemukan potongan-potongan kayu atau akar-akaran tak berharga mengapung di sungai, jangan langsung dibuang. Di tangan Bupati Mandailing Natal (Madina) Hasan Dahlan Nasution, limbah kayu itu bisa ditempah menjadi barang berharga, seperti meja, bangku, ukiran kayu dan hiasan,” sebut Ketua DPC.PDI Perjuangan Kab.Madina Iskandar Hasibuan dalam acara pertemuan itu.

            Selain memahat kayu, Bupati Madina ke-3 itu juga pandai memahat batu dan menjadikannya berbagai jenis barang berharga, seperti meja, prasasti dan hiasan lainnya.Seluruh benda berharga bernilai ratusan juta rupiah hasil karya keterampilan mantan Kepala Biro Perlengkapan Setda Provinsi Sumatera Utara ini kemudian diperlihatkan ke H Djarot Saiful Hidayat saat jamuan makan malam di rumah dinas Bupati Madina di Panyabungan, Minggu (27/5/2018) malam yang lalu.

Djarot didampingi Ketua DPD.PDIP Sumut di Panyabungan

Waktu itu, H.Djarot pun sangat kagum melihatnya. “Luar biasa karya Pak Bupati ini,” ucap Calon Gubernur Sumatera Utara nomor urut 2 ini terkagum-kagum.

            Hanya, dari mulai mengukir sebuah akar pepohonan menjadi kursi, meja, bahkan menyulap bukit menjadi objek wisata dan dinamai Taman Raja Batu. Lokasinya persis di lokasi perkantoran Bupati Bupati Madina. Kemudian, membuat jembatan dan tebing, dan siapapun orangnya akan dibuat takjub karenanya.

            “Itulah Pak Dahlan,” puji Calon Gubernur yang berpasangan dengan calon Wakil Gubernur DR Sihar PH Sitorus ini.

            Selama kunjungan di Madina, H Djarot menyampaikan terima kasih atas sambutan luar biasa dari ‘Bumi Sejuta Santri dan Bumi Gordang Sambilan’. Djarot mengaku sangat senang berada di Kabupaten Mandailing Natal, apalagi ‘Bumi Gordang Sambilan’ merupakan kampung halaman besan Presiden Joko Widodo.

Djarot Edisi 1941

Pada kesempatan itu, Djarot berharap agar sinergitas antar daerah kabupaten/kota di Sumatera Utara terjalin dengan baik. Terkhusus untuk Kabupaten Madina, Djarot yakin kabupaten yang berbatasan langsung dengan Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) itu akan maju pesat, apalagi dengan adanya kekayaan alam gas bumi untuk pembangkit listrik.

            Untuk kita ketahui bersama, bahwa pertemuan antara Cagubsu H.Djarot Syaiful Hidayat dengan Bupati Madina Drs.H.Dahlan Hasan Nasution adalah pertemuan yang tidak diduga-duga, sebab waktu itu acara Cagubsu No 2 diwilayah Mandailing Natal sangat padat, tetapi Drs.H.Dahlan Hasan Nasution menyempatkan diri menjamu makan malam, sehingga muncul ide-ide pembangunan yang bias meningkatkan ekonomi rakyat.

            Buktinya, pada malam itu juga Ketua KADIN Madina Sobir Lubis,SH mengajak Cagubsu No 2 H.Djarot Syaiful Hidayat ke Kampoeng Kaos Madina untuk melihat secara jelas lokasi UMKM yang dikelola oleh Ketua KADIN Madina dengan melibatkan 350 tenaga kerja yang mayoritas dari kalangan generasi muda itu. ( Bersambung Tiap Hari )

 

 

 

 

Admin ; Siti Putriani Lubis

Komentar

Komentar Anda

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.