MEDAN(Malintangpos Online): Ketua DPC. PDI Perjuangan Kota Medan Hasyim, SE, mengutarakan sejak Hari ini Sabtu(18-4) DPC. PDI Perjuangan Medan, menggelar Dapur Umum perdana di Kantor Sekretariat Jalan Sekip Baru.
” Masakan yang disediakan diracik oleh ibu-ibu Majelis Taklim DPC PDI Perjuangan Kota Medan,” Ujar Ketua DPC. PDI Perjuangan Kota Medan, Hasyim, SE Sabtu(18-4) di sela -sela acara dikantor DPC. PDI Perjuangan Medan.
Kemudian, kata Hasyim, dibagi-bagikan secara gratis kepada pengemudi ojek online, penarik becak dayung maupun mesin yang kebetulan lewat, serta kaum dhuafa di sekitar lokasi sekretariat.
Kata Hasyim, Berbagi kepada sebagian masyarakat ini sebagai bentuk kepedulian kami, sebagaimana instruksi Ketua Umum PDI Perjuangan Ibu Megawati Soekarnoputri agar kader partai se Indonesia melakukan aksi sosial di tengah mewabahnya Covid-19. Disebutkan Hasyim, Tahap perdana ini kami sediakan 400 kotak. Nanti akan dilanjutkan Senin (20/4/2020) sampai Rabu (22/4/2020).
Disebutkannya, Selama Ramadhan, kami setop pembagian nasi untuk makan siang ini, dan akan digantikan dengan pembagian takjil (makan berbuka puasa).
Kami mengajak kepada semua lapisan masyarakat agar teruslah berdoa sambil berusaha agar Tuhan menghilangkan wabah ini sehingga kita bisa beraktivitas normal seperti biasa,ujar Hasyim, SE sambil berpantun :
Anak dara makan rambutan
Pohon rambutan penuh benalu
Mari gembira menyambut Ramadhan
Semoga Corona cepat berlalu( isk)
Admin : iskandar hasibuan