PANITIA Pekan Raya Durian Tambangan Kecamatan Tambangan Kabupaten Mandailing Natal adalah salah satu ide Berlian yang muncul dari masyarakat yang seharusnya menjadi ” Contoh ” bagi Pemerintah dibawah Komando HM.Ja’far Sukhairi Nasution dan Atika Azmi Utammi Nasution.
Kenapa..? Sejak dulu ” Durian dan Manggis Tambangan ” sudah terkenal tidak saja di Mandailing Natal,tapi di Sumatera Utara sudah terkenal baik rasa maupun besar dari durian dari 19 Desa/Kelurahan yang ada diwilayah Kecamatan Tambangan.
Siapa punya ide dari Pekan Raya Durian dan Komoditi dari Tambangan, ada baiknya baik Ide dan Panitia,serta Kepala Desa,tokoh adat dan masyarakat daerah itu diberikan semacam ” Award ” dari Pemerintah, sebagai motivasi agar ” Pekan Raya Durian ” tidak hanya 1 kali ini, tetapi sesuai dengan sambutan Ketua Panitia Ali Musa Manto Lubis yang juga Kepala Desa Pastap Julu tersebut.
Apa mungkin Bupati/Wakil Bupati Madina mau memberikan “Award / Penghargaan ” kepada Pemilik Ide, Panitia, tokoh Adat, Kades dan Petani..? Kenapa tidak, pasti bisa memberikannya.
Ayo kita simak dan telaah Sambutan Bupati Madina HM.Ja’far Sukhairi Nasution di awal sambutannya sudah mengucapkan terima kasih kepada seluruh panitia dan unsur pimpinan kecamatan tambangan yang telah menyelenggarakan kegiatan Pekan Raya Durian pada Sabtu 12 Februari 2022 saat acara dibukanya Pekan Raya Durian yang ditandai dengan pemukulan Gong Tiga(3) kali.
Bahkan, Sukhairi menyebut, Kabupaten Madina merupakan Kabupaten yang memiliki kekayaan alam yang luar biasa dan tanah yang cukup subur, sehingga dapat dimanfaatkan untuk persawahan dan perkebunan.
“Dengan melihat potensi ini, kita tidak berlebihan dalam menetapkan salah satu misi yaitu meningkatkan ekonomi di bidang agrikultur, industri dan pariwisata berlandaskan kearifan lokal sehingga terwujudnya kebijakan yang inklusif dan berkelanjutan,” Ujar Bupati yang juga Kapolres dan Kajari Madina hadir di Even yang pertama di daerah Mandailing Natal.
Dimana, dengan dimanfaatkannya lahan pertanian dan perkebunan diharapkan dapat membuka peluang usaha untuk menghasilkan hasil pertanian dan peternakan yang berkualitas sehingga meningkatkan nilai jual dan pendapatan masyarakat dapat ditingkatkan.
Salah satu wilayah yang banyak dijumpai kebun durian adalah di Kecamatan Tambangan.
Banyaknya petani yang memiliki kebun yang ditanami batang durian sehingga wilyah ini menjadi salah satu Kecamatan penghasil durian terbaik di Madina.
Pelaksanaan kegiatan seperti ini sangat kita dukung, Karana selain memperkenalkan buah durian, kita juga dapat mempromosikan kegiatan ini sebagai ajang pariwisata
Sehingga dapat menarik pengunjung dari luar Kabupaten. Ini tentu dapat berimbas ke kehidupan masyarakat,” ujar Bupati Mandailing Natal ( Bersambung Terus)
Foto : Diskomimfo dan Diambil dari Facebook berbagai sumber
Admin : Iskandar Hasibuan