Gubsu dan Bupati Palas Tanam Perdana Cabai Menuju Sumut Agraris Bermartabat

PASAR LATONG(Malintangpos Online): Gubernur Sumatera Utara Bapak Edy Rahmayadi menyerahkan bantuan bibit cabai dan alat alat pertanian secara simbolik kepada masyarakat Jumat, (14/10) bertempat di Dinas Pertanian Kabupaten Padang Lawas Desa Pasar Latong Kecamatan Lubuk Barumun.

Kegiatan ini merupakan rangkaian agenda Gubsu pada kunjungan kerjanya di Kabupaten Padang Lawas dari tanggal 13 -14 Oktober 2022.

Kemudian Gubsu dan Plt. Bupati Padang Lawas drg H. Ahmad Zarnawi Pasaribu, CHt, MM, M.Si melaksanakan tanam cabai perdana secara simbolis.

Gubernur berpesan agar penanaman cabe ini jangan hanya cemonial saja tetapi harus dilanjutkan oleh seluruh masyarakat Padang Lawas dimana hasilnya nanti setidaknya dapat memenuhi kebutuhan dalam rumah tangga yang sesuai visi misi Gubsu membangun desa menata kota menuju Sumatera Utara Agraris yang bermartabat.( Infokom/Isk/Aris)

#G20Updateds #G20Indonesia

Admin : Iskandar Hasibuan.

Komentar

Komentar Anda

  • Related Posts

    Enam Tahun Berkiprah, Pembaca Aktif Waspada.Id Capai Puluhan Ribu

    MEDAN (Malintangpos Online): Enam tahun perjalanan bukan waktu yang singkat bagi Waspada.id. Media digital yang lahir dari rahim Harian Waspada ini kini tumbuh menjadi salah satu portal berita terpercaya di…

    Read more

    Continue reading
    DLH Madina Bersihkan Aek Mata Yang Penuh Dengan Sampah

    PANYABUNGAN(Malintangpos Online): Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Mandailing Natal, melakukan pembersihan Aek Mata Panyabungan, Jum’at (31/10). ‎ ‎Pembersihan ini merupakan program Jum’at Bersih yang digalakkan oleh Dinas Lingkungan Hidup. ‎ ‎”Kegiatan…

    Read more

    Continue reading

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses