Harapan Petani Kepada Bupati Madina, Tiga Tanggul di Kecamatan Siabu Harus Segera Diperbaiki

SIABU(Malintangpos Online): ” Kami Menunggu Kedatangan Bupati/Wakil Bupati,” Ujar warga Kecamatan Siabu,Rahman Hasibuan kepada Tim Wartawan Media PT.Malintang Pos Group,Selasa(16/12) di Kantor Camat Siabu.

Kenapa ditunggu Bupati dan Wakil Bupati..,? Tanya Wartawan ” Karena kerusakan Tanaman Padi sekitar 2.053.4 Ha dan
Jagung 181 Ha, serta Tanaman lainnya yang harus segera dicari solusinya, demi nasib warga Petani,” ujar Rahman Hasibuan.

Kami tau, bahwa Semua kerusakan tanaman pertanian sudah terekap di Kabupten, sebab yg merekap kabupaten

” Biarpun kami petani, tetapi setiap Penyuluh Pertanian saat ada Banjir kemaren sudah langsung melaporkannya ke kabupaten, dan untuk Kecamatan Siabu lahan yg rusak Padi 2.053.4 Ha. Serta Jagung 181 Ha,” ujar Hasibuan.

Kata dia, yg paling mendesak untuk diperbaiki saat ini adalah perbaikan Tanggul irigasi yg jebol, di Desa Tanggabosi,Kel.Simangambat dan Desa
Sihepeng opat.

Memang  di Tanggabosi dialiran Aek Badan, sudah pernah di perbaiki, tapi minggu kemarin bocor atau rusak lagi dan Desa Sihepeng Opat yang rusak adalah aliran Bondar Sira.

” Kami sangat Optimis dan yakin betul dengan Bupati/Wakil Bupati akan segera memperbaiki Tanggul Irigasi yang jebol diwilayah Kec.Siabu,” katanya.

Korwil Dinas Pertanian Kecamatan Siabu,Kholidah Pulungan yang dikonfirmasi,Selasa malam(16/12) sekitar kerusakan pertanian di daerahnya, membenarkan sekitar 2.053.4 Ha Tanaman Padi. Serta Jagung 181 Ha dan lainnya.

” Benar sekali kerusakan itu, ada tiga Tanggul yg jebol yg harus segera diperbaiki dan telah dilaporkan ke Kadis Pertanian,” ujar Pulungan.

Camat Siabu,Sudarajat Putra yg dikonfirmasi,Selasa Malam(16/12) juga membenarkan kerusakan pertanian di daerahnya ( Dita/Isk)

Foto : Arham

Admin : Dita Risky Saputri.SKM.

.

Komentar

Komentar Anda

  • Related Posts

    JPU Ajukan Banding Atas Putusan Kasus Pembunuhan Anggota Paskibra di Mandailing Natal

    PANYABUNGAN(Malintangpos Online): Jaksa Penuntut Umum (JPU) Kejaksaan Negeri Mandailing Natal, mengajukan upaya hukum Banding atas putusan majelis hakim Pengadilan Negeri Mandailing Natal (PN Madina) terhadap terdakwa Yunus Syahputra dalam perkara…

    Read more

    Continue reading
    Penjara Seumur Hidup Terdakwa Pembunuhan DF Siswi Paskibra Kecamatan Natal

    PANYABUNGAN(Malintangpos Online): Pengadilan Negeri Mandailing Natal (Madina) menjatuhkan vonis penjara seumur hidup terhadap YS, terdakwa kasus pembunuhan berencana terhadap almh. Diva Febriani, siswi SMA Negeri 1 Natal, sekaligus anggota Paskibra…

    Read more

    Continue reading

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses