Jalan Nasional Tapsel–Madina Amblas, Akses Putus Total, Hujan Deras Picu Longsoran di Dekat Danau Siais

TAPANULI SELATAN(Malintangpos Online): Badan jalan nasional lintas Pantai Barat yang menghubungkan Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel) dan Mandailing Natal (Madina) amblas sedalam belasan meter dan mengakibatkan akses transportasi di jalur tersebut putus total. Peristiwa ini terjadi di Kelurahan Rianiate, Kecamatan Angkola Sangkunur, tidak jauh dari kawasan wisata Danau Siais.

Kepala BPBD Tapsel Julkarnaen Siregar mengatakan, amblasnya badan jalan dipicu hujan deras yang mengguyur kawasan tersebut secara terus-menerus.

“Benar, badan jalan amblas dan akses putus total. Hujan deras berjam-jam membuat struktur jalan tidak mampu menahan tekanan air,” ujarnya, Senin (24/11) malam.

Julkarnaen menjelaskan panjang badan jalan yang amblas mencapai belasan meter dan jatuh ke jurang di sisi lintasan, sehingga seluruh jenis kendaraan tidak dapat melintasi jalur tersebut.

BPBD Tapsel telah melaporkan kejadian itu kepada Bupati Tapsel dan Dinas PUPR, serta berkoordinasi dengan Balai Perbaikan Jalan Nasional.

“Dari Balai Jalan Nasional juga sudah turun ke lokasi bersama personel BPBD untuk asesmen awal,” katanya.

Saat ini langkah penanganan darurat sedang disiapkan sambil menunggu keputusan teknis terkait metode perbaikan dan penanganan jangka panjang.

BPBD mengimbau masyarakat yang biasa melintas di rute Batangtoru–Natal untuk mencari jalur alternatif karena akses di lokasi amblas belum bisa dilewati sama sekali.

Hingga berita ini diturunkan, tidak ada laporan korban jiwa. Estimasi kerusakan dan durasi perbaikan masih menunggu hasil pemeriksaan tim teknis di lapangan. (red/ts)

Sumber Berita : Facebook Lintas Sumut

Admin : Dita Risky Saputri.SKM.

Komentar

Komentar Anda

  • Related Posts

    Pembangunan 712 Unit Los Pasar Baru Panyabungan Secara Swakarsa Pedagang dan Kerjasama Dengan Vendor

    PANYABUNGAN(Malintangpos Online): Pemerintah Kabupaten Mandailing Natal (Madina) mengundi 712 Losd yang dibangun di Komplek Pasar Baru Panyabungan, sebagai bagian dari penataan kembali aktivitas perdagangan di daerah iti. Wartawan yang langsung…

    Read more

    Continue reading
    Wali Kota Padangsidimpuan Hadiri Iluminasi KUHAP dan KUHP Nasional

    PADANGSIDIMPUAN(Malintangpos Online): Wali Kota Padangsidimpuan yang diwakili oleh Asisten I, Iswan Nagabe Lubis, S.Sos, MM menghadiri kegiatan Iluminasi Kitab Undang-Undang Hukum Acara Pidana (KUHAP) dan Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (KUHP)…

    Read more

    Continue reading

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses