K.H. Mustafa Bakri Nasution Terpilih Menjadi Ketua PC NU Madina Secara Aklamasi

PURBA BARU(Malintangpos Online): K.H. Mustafa Bakri Nasution kembali terpilih secara Aklamasi menjadi ketua Tanfidziyah Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama ( PC- NU) Kabupaten Mandailing Natal periode 2025-2030, pada Konferensi Cabang Ke VI , Senin ,(6/10).

Konferensi yang di gelar di Aula Ponpes Musthafawiyah Purba Baru tersebut, selain dihadiri Pengurus Wilayah ( PW) NU Sumatera Utara juga dihadiri pengurus Majelis Wakil Cabang ( MWC ) dari berbagai kecamatan yang ada di Kabupaten Mandailing Natal.

Ahmad Rizal sebagai panitia pelaksana mengatakan, konferensi ini diikuti 18 MWC dari berbagai kecamatan yang ada di Kabupaten Mandailing Natal.

Ia berharap konferensi berjalan baik dan bisa merumuskan program kerja dalam lima tahun kedepan.

Konferensi ini bukan semata memilih pengurus PC NU Madina, tapi lebih dari itu, merumuskan program kerja lima tahun kedepan.

” Kepada komisi komisi yang ada nantinya diharapkan bisa memberikan usulan program kerja terbaik agar roda organisasi berjalan dengan baik “, sebutnya.

Sedangkan Sulhan Hamid Hasan sebagai pimpinan sidang memutuskan pemilihan ketua Tanfiziyah dilakukan secara aklamasi setelah terlebih dahulu meminta saran dan pendapat kepada peserta konferensi.

Kesepakan aklamasi ini di ambil mengingat calon ketua Tanfiziyah hanya satu orang , yaitu K.H. Mustafa Bakhri Nasution.

K.H. Mudthafa Bakri Nasution dalam sambutannya menyampaikan ucapan terimakasih kepada peserta yang telah mempercayakan dirinya kembali memimpin PC NU Madina lima tahun kedepan.

” Menjalankan amanah ini sebenarnya cukup berat, namun mengingat NU lahir dan besar di Sumatera Utara dari Mandailing Natal yaitu dari Mustahafawiyah Purba Baru, amanah akan dipikul dan dilaksanakan dengan sebaik – baiknya,” ujarnya.

Begitupun K.H. Musthafa Bakri berharap dukungan dan motivasi dari pengurus MWC agar roda organisasi berjalan dengan baik. ” Ayo secara bersama sama membesarkan NU di kabupaten Mandailing. Natal” sebutnya.(LH/Red

Admin : Iskandar Hasibuan.

Komentar

Komentar Anda

  • Related Posts

    Pemkab Padang Lawas Sosialisasi Penggunaan Medsos di SMA Ulu Barumun

    ULU BARUMUN(Malintangpos Online): Pemerintah melalui Plt. Kadis Kominfo Padang Lawas Irsan Soleh Lubis, S.Si sebagai pembina upacara dalam rangka Sosialisasi Tentang Penggunaan Media Sosial untuk Siswa dan Siswi SMA Ulu…

    Read more

    Continue reading
    Miris, Siswi SMK di Sibolga Hamil Oleh Kerabat Semarga, Orang Tua: Tak Bisa Menikah

    TAPANULI TENGAH(Malintangpos Online): Satuan Reserse Kriminal (Sat Reskrim) Polres Tapanuli Tengah berhasil mengamankan seorang pria berinisial IH (18), terduga pelaku tindak pidana perbuatan cabul terhadap anak di bawah umur. Penangkapan…

    Read more

    Continue reading

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses