Ka.Lapas Kelas IIB Panyabungan Hadiri Kegiatan Rakor Capaian Kinerja

PANYABUNGAN(Malintangpos Online): Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Panyabungan, Mustafa Kamauddin Simamora menghadiri kegiatan Rapat Koordinasi Evaluasi Capaian Kinerja Tahun 2022 yang diselenggarakan oleh Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara. Kamis (08/12).

Kegiatan yang bertempat di Aula Soepomo Kantor Wilayah Kemenkumham Sumatera Utara ini diikuti oleh seluruh Satuan Kerja di lingkungan Kanwil Kemenkumham Sumatera Utara.

Seperti yang disampaikan oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham Sumatera Utara sebelumnya, evaluasi ini bertujuan untuk melatih diri seluruh jajaran dalam melaksanakan dan mencapai Target Kinerja dengan baik serta mengukur sejauh mana target kinerja yang dicapai dan yang menjadi kendala dan hambatan dalam mencapainya.

Pada kegiatan rakor evaluasi ini, setiap satker dituntut agar dapat mempertanggung jawabkan dan menjelaskan serta menyampaikan inormasi kegiatan – kegiatan yang telah dilaksanakan pada tiap – tiap satker melalui pertanyaan – pertanyaan oleh tim evaluasi serta dengan memaparkan materi target kinerja yang telah dicapai upt melalui video paparan(Rel/Nanda).

 

Admin : Dita Risky Saputri.SKM….

Komentar

Komentar Anda

  • Dina Sukandar

    Related Posts

    ” Tangkap Lepas Narkoba ” Sebagai Bentuk Protes, Warga Sihepeng Raya ” Blokade” Jalan Nasional

    SIHEPENG RAYA(Malintangpos Online): Ratusan orang warga Desa Sihepeng Raya( Sihepeng 1, Sihepeng 2, Sihepeng 3, Sihepeng 4 dan Sihepeng Induk) Kecamatan Siabu Kabupaten Mandailing Natal,Senin siang(10/02) turun ke Jalan Nasional…

    Read more

    Continue reading
    Pensiunan Polisi Kecewa Dengan Polres Mandailing Natal

    PANYABUNGAN(Malintangpos Online): Pensiunan Polri, Khalid Hasibuan (62) warga Desa Sigalapang Julu Kecamatan Panyambungan Kabupaten Mandailing Natal, mengaku kecewa , sebab laporan polisi ( LP ) oleh dirinya terkait kehilangan sepeda…

    Read more

    Continue reading

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.