Kades Gunungtua Panggorengan Ucapkan Terimakasih

Kepala Desa Gunungtua Panggorengan Abdi Karim.Nasution

PANYABUNGAN(Malintangpos Online):  Kepala Desa Gunungtua Panggorengan Kec.Panyabungan Kabupaten Mandailing Natal,Abdi Karim Nasution, mengucapkan terimakasih kepada Panitia dan juga kepada warga yang telah memberikan Amanah kepadanya untuk menjadi Kepala Desa.

” Pemilihan Kepala desa G.Tua Panggorengan Kecamatan Panyabungan Kota Kabupaten Mandailing Natal berjalan dengan aman, tertif tidak ada halangan dan kondusif, serta 27 Oktober 2023, Bupati Madina H.M.Jafar Sukhairi Nasution, telah melantik kami hasil Pilkades 21 Agustus 2023,” Ujar Kades Gunungtua Panggorengan Abdi Karim Nasution, Jumat(27/10) disela – sela acara Pelantikan Kades di Gedung Serbaguna H.Amru Helmy Daulay.SH.

Kepala Desa Gunungtua Panggorengan Abdi Karim Nasution mengatakan, keluarga besarnya sangat bersyukur dan berterimakasih kepada seluruh warga masyarakat, khususnya warga masyarakat desa G.Tua Panggorengan Kecamatan Panyabungan Mandailing Natal yang sudah menggunakan hak pilihnya.

“Selanjutnya tidak lupa kami ucapkan Kepada BPD beserta jajarannya, pemerintah desa (pemdes) Ketua panitia pemilihan kepala desa ( Pilkades) beserta jajarannya, para kontestan, juga keamanan baik dari Polri maupun TNI yang ikut serta menyukseskan pemilihan kepala desa ini sampai selesai” Ujar Abdi.

Disamping itu, Abdi Karim Nasution, meminta kepada semua pihak untuk tetap membangun kerja sama demi Desa G.tua Panggorengan Kecamatan Panyabungan Kabupaten Mandailing Natal menjadi lebih baik.

” sebagai kepala desa  dirinya sekeluarga minta maaf atas kesalahan baik yang disengaja maupun tidak disengaja,sebelum atau sesudah pencoblosan,” ujarnya.

“Dan lebih penting , saya mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk tetap bersatu untuk menjadikan Desa G.Tua Panggorengan menjadi lebih maju , aman, damai dan kondusif” ujar Abdi Karim Nasution( Aris)

 

Admin : Dita Risky Saputri.SKM.

Komentar

Komentar Anda

About Dina Sukandar

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.