
PADANG LAWAS(Malintangpos Online):Kapolres Padang Lawas AKBP INDRA YANITRA IRAWAN S.IK,M.Si, bersama dengan Plt Bupati Padang Lawas drg H. Ahmad Zarnawi Pasaribu, CHt. MM. MSi. MH beserta Forkopimda dan rombongan, Datang memantau pelaksanaan Pilkades di Desa Tangga Batu tersebut. Minggu (18/12).
Adapun personil Polres Padang Lawas yang melaksanakan PAM Pilkades di Desa Tangga Batu, Kasat Samapta Polres Padang Lawas AKP Muhammad Husni Yusuf, AKP Syafaruddin, Kasat Reskrim Polres Padang Lawas IPTU Hitler Hutagalung, SH. MH, Personil Polres Padang Lawas dan Personil Polsek Sosa.
Selain itu, Kepala Desa Tangga Batu yang ikut serta pada Pilkades Gelombang Ke-II tahun 2022, Yusmidar Lubis dengan lambang Nenas dan Sallim Daulay dengan lambang Pisang.
“Untuk jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) di Desa Tangga Batu Kecamatan Batang Lubu Sutam berjumlah 100 Pemilih”kata kasat Samapta
Adapun perolehan suara dalam Pilkades tersebut DPT : 100,DPT Hadir : 84 DPT Tidak Hadir : 16,Suara Sah : 80,Suara Tidak sah : 4,Suara Nanas : 23,Suara Pisang : 57 kegiatan tersebut berjalan aman dan kondusif. (Humas polres Palas)
Admin ; Iskandar Hasibuan.