KOTANOPAN(Malintangpos Online): Kapolres Madina AKBP Horas Tua Silalahi, S.I.K, M.Si didampingi Ketua Bhayangkari Cab. Madina Ny, Deasy Fatima Nasution, Kasat Lantas Polres Madina AKP Septian Dwi Rianto, SH., S.I.K, MH., Kapolsek Kotanopan AKP Indra Sakti Siregar bersama rombongan mengunjungi dan memberikan tali asih (bantuan) kepada Korban tabrak lari an. Riandy di Desa Hutabaringin, Kecamatan Kotanopan, Rabu (20/10) malam.
Kapolres menyampaikan rasa prihatin atas kejadian yang dialami korban serta berkomitmen Polres Madina akan semaksimal mungkin dalam melakukan penyelidikan terkait pelaku tabrak lari yang viral di media sosial tersebut dan mengingatkan agar pelaku menyerahkan diri kepada Kepolisian.
Kepada masyarakat agar mengawasi dan melarang anak-anak untuk tidak bermain-main di sekitar Jalan, terutama ini jalan lintas Sumatera banyak kenderaan yang melintas, demi keselamatan dan keamanan anak-anak selalu pantau dan awasi mereka “ucapnya.
Hingga saat ini Pelaku tabrak lari belum diketahui identitasnya dan masih dalam penyelidikan kami dan berkoordinasi juga dengan Polres Pasaman Polda Sumbar (Perbatasan Sumut-Sumbar), ujarnya(Dita/Tribrata)
Admin : Dita Risky Saputri,SKM.