Lama Tak Bertarung, Pertina Padang Gelar Latih Tanding

PADANG(Malintangpos Online): Pandemi Covid-19 membuat petinju harus memendam hasratnya untuk bertarung di atas ring.

Hampir dua tahun tak naik ring mengakibatkan otot petinju kaku, insting pun menurun.

Tak ingin melihat seluruh petinju di Kota Padang menahan hasratnya untuk bertarung di atas ring, pengurus Persatuan Tinju Indonesia (Pertina) Kota Padang menggelar latih tanding.

Helat ini ditabuh di GOR Beladiri H. Agus Salim Padang, Sabtu (6/11/2021).

“Kita tentunya tidak ingin melihat para petinju hanya berlatih terus, tentunya harus ada masa untuk berlatih tanding, sehingga kemampuan dapat terus terasah,” kata Ketua Umum Pertina Kota Padang, Syahrial Kamat didampingi Sekum Pertina Padang Dodi Damanik.

Sebanyak 38 petinju dari sejumlah kabupaten/kota hadir dan bertarung di atas ring. Mereka membawa nama daerah maisng-masing.

Selain petinju Kota Padang, tercatat, daerah seperti Padangpanjang, Dharmasraya, Sawahlunto, Sijunjung, Kota Solok, serta Kabupaten 50 Kota, ikut ambil bagian dalam Latih Tanding ini.

“Harapan kita tentunya para petinju yang berlatih tanding ini dapat menyiapkan dirinya, sehingga saat ada turnamen atau kejuaraan, mereka dapat mengikutinya dengan baik,” kata Syahrial Kamat.

Sejumlah kelas dipertandingkan dalam Latih Tanding ini. Seperti kelas 42 Kg, 46 Kg, 48 Kg, hingga kelas 75 Kg. Petinju Kota Padang tercatat mampu meraih hasil membanggakan. Sebanyak delapan petinju mampu menjadi pemenang dengan menganvaskan lawannya.

Sementara, Ketua Pertina Sumbar Togi P Tobing menyambut baik Latih Tanding ini. Menurutnya ini merupakan langkah hebat yang dilakukan Pertina Padang untuk memantik kembali kemampuan para petinju pada saat pandemi Covid-19. Sekaligus mengasah insting para petinju agar tidak tumpul selama tidak bertarung di atas ring.

“Tentunya kami memberi apresiasi kepada Pertina Padang yang sudah menggelar Latih Tanding ini,” kata Togi.

Jika tidak ada aral melintang, Pengkot Pertina Padang segera menggelar Kejuaraan Tinju Piala Wali Kota Padang. Direncanakan kejuaraan ini dihelat akhir tahun 2021 ini. Pengkot Pertina Padang membuka keran bagi petinju seluruh daerah di Sumbar untuk mengikuti kejuaraan tersebut.(Charlie Ch. Legi)

 

Admin : Iskandar Hasibuan.

Komentar

Komentar Anda

  • Dina Sukandar

    Related Posts

    JAMPI Sumut Nilai Kapolres Madina Tak Serius Tertibkan PETI

    PANYABUNGAN(Malintangpos Online): Jaringan Masyarakat Pemantau Polisi (JAMPI) Sumatera Utara, menilai Kapolres Mandailing Natal, AKBP Arie Paloh, SH, SIK tidak pernah serius dalam menangani atau melakukan penertiban terhadap Penambahan Emas Tanpa…

    Read more

    Continue reading
    Rumah Sakit Permata Madina Berkah, Ini Kata Aktivis Sosial Sumut

    MEDAN(Malintangpos Online): Aktivis Sosial Sumut, Nur Leliyana Nasution.S.Sos, mengatakan wajarlah Rumah Sakit Permata Madina Berkah, punya keunggulan dari Rumah Sakit Pemerintah di Tapanuli Bagian Selatan(Tapsel,Madina,Padangsidimpuan,Palas dan Padang Lawas Utara). Kenapa..? Keunggulan…

    Read more

    Continue reading

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.