Normalisasi Aek Namora di Kec.Nagajuang Untuk Percepatan Tanam Padi Pasca Bencana

NAGAJUANG(Malintangpos Online):Normalisasi Aek Namora di Desa Banua Rakyat, Kecamatan Naga Juang, Kabupaten Mandailing Natal (Madina), Sumut, untuk percepatan tanam padi pascabencana.

Hal itu disampaikan Wakil Bupati Atika Azmi Utammi Nasution saat meninjau proses normalisasi sungai tersebut pada Senin, 15 Desember 2025.

“Untuk wilayah Desa Banua Rakyat ada sekitar 70 hektare sawah mengalami fuso dan terdampak, dengan normalisasi masyarakat dapat kembali bertani,” kata dia.

Atika menjelaskan, saat ini ada dua alat berat jenis excavator ukuran PC 200 dan PC 50 yang bekerja di lokasi agar petani bisa segera kembali turun ke sawah.

“Excavator PC 200 untuk meluruskan sungai sedangkan PC 50 bekerja untuk membersihkan saluran irigasi sawah yang sumbat,” sebut dia.

Atika mengungkapkan, kedatangan dirinya mengecek langsung proses normalisasi guna memastikan kebutuhan air untuk pertanian segera terpenuhi.

Dia mengungkapkan, kedalaman sedimen mencapai tiga meter yang mengakibatkan air meluap. Maka dari itu dibutuhkan pengerukan dan normalisasi Aek Namora.

“Alhamdulilah, alat berat sedang bekerja untuk melakukan normalisasi sungai Aek Namora dan mengeruk sedimentasi juga,” tutup dia(Dita)

Admin : Dita Risky Saputri.SKM.

Komentar

Komentar Anda

  • Related Posts

    JPU Ajukan Banding Atas Putusan Kasus Pembunuhan Anggota Paskibra di Mandailing Natal

    PANYABUNGAN(Malintangpos Online): Jaksa Penuntut Umum (JPU) Kejaksaan Negeri Mandailing Natal, mengajukan upaya hukum Banding atas putusan majelis hakim Pengadilan Negeri Mandailing Natal (PN Madina) terhadap terdakwa Yunus Syahputra dalam perkara…

    Read more

    Continue reading
    Penjara Seumur Hidup Terdakwa Pembunuhan DF Siswi Paskibra Kecamatan Natal

    PANYABUNGAN(Malintangpos Online): Pengadilan Negeri Mandailing Natal (Madina) menjatuhkan vonis penjara seumur hidup terhadap YS, terdakwa kasus pembunuhan berencana terhadap almh. Diva Febriani, siswi SMA Negeri 1 Natal, sekaligus anggota Paskibra…

    Read more

    Continue reading

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses