PADANGSIDIMPUAN (Malintangpos Online): Memasuki Idul Adha sejumlah pemudik yang melintas dari Kota Padangsidimpuan, Sumatera Utara (Sumut) banyak yang nyasar. Alasannya, petunjuk arah di Kota Salak itu banyak yang salah.
Pantauan Malintangpos Online Selasa (29/08) salah satu petunjuk arah yang salah tersebut berada di Jalan Merdeka, tepatnya di Kelurahan Sadabuan, Kecamatan Padangsidimpuan Utara, Kota Padangsidimpuan. Di papan penunjuk arah, Kota Medan dan Sipirok, Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel) mengarah lurus.
Seharusnya, Kota Sipirok belok kiri dengan menempuh Jalan Sutan Soripada Mulia. Dari jalan tersebut, pengendara selanjutnya melintas dari daerah Sihoring Koring, menuju Jalan SM Raja, Kelurahan Batunadua, Kota Padangsidimpuan. Selain itu, letak kantor DPRD Kota Padangsidimpuan juga salah. Saat ini, gedung wakil rakyat tersebut berada di Jalan Merdeka, tepatnya di depan kantor Wali Kota Padangsidimpuan.
Namun, pada penunjuk arah tersebut, kantor DPRD Padangsidimpuan berada di Jalan Sutan Soripada Mulia.”Awalnya, kami mengikuti petunjuk arah tersebut, namun salah, karena kami nyasar ke Panyabungan, sebab, arah Kota Panyabungan dan Sipirok sama pada papan petunjuk arah tersebut,”tandas Armiza (34) salah seorang pemudik asal Kota Sibolga yang berencana ke Sipirok.
Namun, setelah 1,5 jam perjalan, kota yang mereka tidak kunjung sampai ke kota yang mereka tuju. Akhirnya, mereka bertanya kepada salah seorang warga. Ternyata, arah mereka salah, setelah mendapatkan penjelasan dari warga tersebut.”Harusnya kami sudah sampai ke Sipirok, tapi gara-gara papan penunjuk arah salah, akhirnya waktu perjalanan kami bertambah,”tandasnya.
Perempuan tiga orang anak itu berharap agar pemerintah segera mengganti tanda petunjuk arah itu, sehingga masyarakat tidak kewalahan ketika sampai di Kota padangsidimpuan. (sms)
Admin: Siti Putriani