PANYABUNGAN(Malintangpos Online): Pimpinan Umum/Penanggung Jawab Malintang Pos Group Iskandar Hasibuan,SE, mengutarakan acara resepsi HUT ke -7 Malintang Pos akan dilaksanakan 14 Januari 2021 di Aula Rindang Hotel Panyabungan.
” Insya Allah resepsi dan sekaligis penyerahan penghargaan Malintang Pos Award kepada putra/putri terbaik Mandailing Natal,akan dilaksanakan 14 Januari 2021 ini,” Ujar PU/PJ Malintang Pos Group Iskandar Hasibuan,SE,Minggu siang(27/12) di Rindang Hotel Dalan Lidang Panyabungan.
Kata Iskandar, resepsi dilakukan dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan Covid -19 dan kepada Undangan atau pun masyarakat yang hadir kami sediakan Masker dilokasi.
Sementara, acara selain penyerahan Penghargaan Malintang Pos Award,juga kegiatan kami rangkai dengan kegiatan sosial, menyantuni sejumlah yatim dan janda wartawan di Mandailing Natal.
” Kita akan buat resepsi HUT ke 7 dengan tetap memperhatikan ptotokol kesehatan,” Ujar Iskandar Hasibuan(Dita)
Admin : dita risky saputri,SKM