

MALINTANG JULU(Malintangpos Online): Saat ditinggal pergi penghuni rumah, Satu(1) Unit rumah parmanen ukuran 5 X 5 Meter di Lorong 3 Desa Malintang Julu Kecamatan Bukit Malintang Kabupaten Mandailing Natal,Senin malam(10-4) sekitar pukul 19.20 Wib musnah dilalap Sijago Merah.
Informasi yang diperoleh dari Wartawan Malintangpos Online Dodi Kurniawan Nasution,SH, diketahuinya kebakaran disebabkan ada warga yang teriak-teriak sambil mengatakan “ Kebakaran…. Kebakaran… Api… Apiii, .,… tolong api…. “ dan warga pun berhamburan membawa alat alat seperti ember dan lainnya untuk mengambil air dari belakang rumah guna untuk menyiram kobaran api.
Kata Dodi, rumah yang terbakar sebenarnya milik Nurcahaya (80) dan disewa oleh Limper dan Limper yang keluar daerah mencari nafkah menyuruh Kacik dan Zulham tinggal dirumah yang terbakar tersebut.
Sementara pengakuan Kacik, sebelum kebakaran dia baru pulang menderes dan meletakkan alat-alatnya di rumah, baru keluar rumah untuk keperluan sesuatu, tidak berapa lama rumah tersebut terbakar dari samping dan hanya hitungan menit rumah habis beserta isinya yang pengakuan penghuni rumah kerugian puluhan juta rupiah.
“ Kerugiannya puluhan juta rupiah, sebab seisi rumah sudah terbakar, pakaian dan alat lainnya,” kata Dodi Kurniawan menirukan ucapan Kacik.
Polisi Harus Usut Tuntas.
Secara terpisah tokoh masyarakat asal Malintang Julu yang tinggal di Panyabungan Iskandar Hasibuan,SE mengharapkan kepada pihak polisi untuk melakukan pengusutan atas kejadian kebakaran yang terjadi di Lorong 3 Desa Malintang Julu Kec.Bukit Malintang.
Kenapa..? saya dapat cerita rumah ngak ada PLN, Penghuninya baru pulang menderes, ngak ada dia menyalakan api, atas kejadian kebakaran itu ada dugaan saya rumah tersebut dibakar orang, karena itu saya berharap agar polisi dapat mengusutnya sampai tuntas, kalau murni kelalaian penghuni rumah ngak masalah.
“ Saya ada dugaan rumah itu sengaja dibakar, apalagi waktunya kejadian kebakaran orang tidak banyak disekitar rumah, silakan polisi mengusutnya, sulit dipercaya akal sehat rumah itu terbakar disebabkan kelalaian penghuninya, diakan baru pulang menderes, lalu pergi, terus rumah kebakaran,” ujar Iskandar Hasibuan.(Dodi)
Admin : Dina Sukandar Hasibuan.A.Md