Polres Madina Dirikan 4 Posko Mudik Lebaran

Kasat Lantas Polres Madina

PANYABUNGAN (Malintangpos Online): Kepolisian resor Kabupaten Mandailing Natal (Madina) akan mendirikan posko Jalur Mudik Hari Raya Idul Fitri 1438 Hijriah di empat lokasi yang terindikasi jalur rawan kecelakaan.

Nanti ada empat posko terdiri dari pengamanan dan pelayanan yang didirikan yakni Posko 1 di Panyabungan Pasar Baru,  posko 2 di Panyabungan Desa Parbangunan,  posko 3 di Kecamatan Siabu dan posko 4 di Kecamatan Kotanopan.

            Pendirian posko mudik lebaran hari raya idul fitri yang di lakukan Polres Madina bekerjasama dengan Dinas Perhubungan,  Dinas Kesehatan,  TNI,  Satpol –  PP dan Organisasi Masyarakat.

            Demikian di sampaikan Kapolres Madina AKBP Martri Sonny,  S. Ik melalui Kepala Satuan Laka Lantas Polres Madina AKP Hendri Nupia Dinka Barus kepada wartawan melalui selulernya,  Rabu (07/06).

            Pengamanan arus mudik menjadi perhatian khusus Polres Madina karena pemudik di kabupaten ini cukup tinggi, salah satu jalur penghubung Sunatera Utara dengan Sumatera Barat.

            Diharapkan kepada Masyarakat yang ingin mudik diimbau menjaga kondisi fisik dan memastikan kendaraan dalam kondisi baik. Jika pemudik membutuhkan bantuan, kepolisan dan tim di posko maupun Polsek, siap membantu pemudik,  demi untuk keselamatan warga yang sedang melintas di Madina ini.

            Dan mengimbau kepada calon pemudik mematuhi aturan, tetap tertib dan melengkapi surat kendaraan.

            Polres Madina akan berupaya maksimal untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat saat melintas dari Mandailing Natal,  bebernya ( Gus)

Admin : Dina Sukandar Hasibuan,A.Md

 

Komentar

Komentar Anda

Dina Sukandar

Related Posts

Terkait Semburan Lumpur di Roburan Dolok, Ini Keterangan DLH Madina

PANYABUNGAN(Malintangpos Online): Semburan lumpur yang terjadi di Desa Roburan Dolok, Kecamatan Panyabungan Selatan, Mandailing Natal, membuat masyarakat sekitar resah. Titik semburan lumpur makin meluas yang mengakibatkan ratusan pohon karet dari…

Read more

Continue reading
Penjelasan PT SMGP atas Fenomena Semburan Air Panas di Desa Roburan Dolok

ROBURAN DOLOK(Malintangpos Online):Corporate Communication Manager PT Sorik Marapi Geothermal Power Agung Iswara, mengutarakan, Pada Selasa, 22 April 2025, beredar video melalui media sosial mengenai semburan air panas (manifestasi) yang muncul…

Read more

Continue reading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses