Pramuka Sidimpuan Bersaing Menuju LT IV Provinsi

P.SIDIMPUAN (Malintang Pos) : Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Kota Padangsidimpuan menggelar Lomba Tingkat (LT) III regu Pramuka Penggalang di Lapangan SMK Negeri 1 P.Sidimpuan, 18 – 21 Desember 2016.

Kegiatan yang juga seleksi untuk LT IV tingkat Provinsi Sumatera Utara ini di ikuti Pramuka Penggalang Putra dan Putri dari Sekolah SMP dan Tsanawiyah Negeri dan Swasta Kota P.Sidimpuan.

Ketua Harian  Kwarcab P.Sidimpuan, Drs. Ibnu Hajar M.Pd yang hadir membuka kegiatan mengungkapkan, bahwa keberhasil anggota pramuka sudah teruji dengan berbagai kegiatan, dimana telah memberikan kader yang tangguh yang kuat dan berprestasi.

“Untuk itu, saya tidak mau mendengar ada peserta titipan, saya harapkan semua adik yang disertakan dalam lomba ini adalah yang betul betul berkualitas agar dapat memberikan hasil yang baik menuju lomba tingkat IV di Provinsi,” ujarnya.

Selain itu juga, Ibnu Hajar berpesan kepada seluruh anggota Pramuka agar senantiasa menjaga disiplin dan menunjukkan yang terbaik karena di LT IV akan lebih ketat lagi persaingannya.

“Ingat jangan ada yang main main, karena adek adek nantinya akan membawa nama baik seluruh pramuka penggalang dari Kota P.Sidimpuan, jaga kesehatan, jangan ada yang terlibat hal yang negatif,” tegasnya.

Terkait absennya beberapa Gugus Depan di LT III ini, Ibnu Hajar meminta agar di evaluasi, apalagi tidak ada alasan yang jelas terkait ketidak hadiran mereka dalam kegiatan tersebut.

Sementara itu andalan bidang humas, Nasruddin Nasution yang akrab dipanggil Kak Anas menjelaskan bahwa Kegiatan lomba tingkat III ini adalah kelanjutan dari Lomba Tingkat II yang digelar sebelumnya dan kegiatan ini merupakan sebuah evaluasi pembinaan di pramuka penggalang dan juga menilai prestasi apa yang telah dilakukan di masing-masing gugus depan, dan saat ini adalah ajang lomba.

Ditambahkan Anas, dalam LT III sebagai ajang seleksi dalam kegiatan serupa ke LT IV di Provinsi melombakan sejumlah materi yang dibagi dalam empat kelompok besar diantaranya, agama, mental spiritual dan pembentukan watak, selain itu juga ketangkasan, olahraga dan patriotisme termasuk kesehatan dan keterampilan serta seni dan budaya.(ans)

Komentar

Komentar Anda

admin4mp

Related Posts

Warga Optimis RS.Permata Madina Berkah Terbaik di Tabagsel (3)

Sejumlah Aktivis,LSM dan Warga sudah memberikan pendapat, komentar,saran dan masukan kepada pihak RS.Permata Madina Berkah, menuju Rumah Sakit Terbaik di Bidang Pelayanan diwilayah Tapanuli Bagian Selatan ( Tabagsel). Mungkinkah itu…?…

Read more

Continue reading
Heboh, Pengadaan Mobil Dinas Jabatan Di Agara

KUTACANE (Malintangpos Online) : Terkait pengadaan mobil dinas jabatan Bupati , Ketua DPRK dan Instansi Vertikal menjadi perbincangan hangat ditengah masyarakat Kabupaten Aceh Tenggara Provisi Aceh. Pasalnya, dalam upaya pemerintah…

Read more

Continue reading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.