Proyek Irigasi di Desa Sipange,Diduga “Siluman”

Syahril Kamal Tanjung Periksa Proyek.

TAPENG(Malintangpos Online): Sekretaris LSM Pedang Keadilan Perjuangan Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng) Syahril Kamar Tanjung, mengatakan Senin (24/4) proyek pembangunan Irigasi di desa Sipange Kecamatan Tukka diduga “Siluman” karena tidak punya plank proyek.
Dari Investigasi sekretaris LSM Padang Keadilan Perjuangan bersama anggota ke proyek Irigasi di desa Sipange,Syahril Kamar Tanjung,menyayangkan Dinas Pertanian Kabupaten Tapanuli Tengah selaku kuasa pengguna anggaran (KPA) di nilai kurang transparan di dalam penggunaan anggaran proyek irigasi tersebut, sehingga berbagai elemen masyarakat bertanya tanya dari mana anggaran pembangunannya.
Disamping itu katanya,pengerjaan Irigasi kami menduga dikerjakan”asal jadi”dimana pengerjaan irigasi tidak pakai pondasi,pasalnya batu kali di letakkan aja di atas lumpur seperti kurangnya pengawasan dari PPK proyek tersebut.
Lebih lanjut Syahril juga mengatakan,kegiatan proyek Irigasi seolah olah menyembunyikan pagu anggaran supaya masyarakat tidak tahu berapa pagu anggarannya dan dari mana asal usul anggaran kegiatan itu jelasnya.
Syahril juga sangat heran melihat kegiatan proyek Irigasi dan kegiatan Jalan Usaha Tani (JUT) yang kami telusuri di berbagai desa dan Dinas Pertanian Tapteng tidak memasang plank proyek dan kegiatan pekerjaannya pun di kerjakan “asal jadi” di akibatkan kurangnya pengawasan dari Dinas Pertanian Tapteng.
Setelah di konfirmasi Kepala Dinas Pertanian Tapteng,Dompak Simanjuntak menyatakan 27/4 akan memanggil pemborongnya nanti,sambil menghindari Wartawan( Bil)

Admin : Dina Sukandar Hasibuan,A.Md

Komentar

Komentar Anda

About Dina Sukandar

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.