Sekda Tapsel Sekda Tapsel Parulian Nasution, Buka Puasa Bersama, Dapat Menjalin Tali Silaturrahmi dan Kebersamaan

Sekda Tapsel Parulian Nasution menyampaikan sambutan

P.SIDIMPUAN (Malintangpos Online):  Sekretaris Daerah Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel), Parulian Nasution menghadiri acara buka puasa bersama yang dilaksanakan oleh Dinas Pemberdayaan, Perempuan dan Perlindungan Anak (PP dan PA) Tapsel pada hari ketiga, di rumah Dinas Bupati Tapsel, Jalan Tapian Nauli, Padangsidimpuan, Rabu (8/5/2019).

Bupati Tapsel yang diwakili Sekda Tapsel Parulian Nasution dalam sambutannya mengatakan, kita patut berterima kasih kepada Ibu Ketua TP. PKK Tapsel Ny. Syaufia Lina Syahrul M Pasaribu dengan ide yang begitu cerdas dalam mengadakan acara buka puasa bersama secara bergiliran di seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD), ujar Parulian.
Adapun tujuan buka puasa bersama ini adalah untuk tetap menjalin tali silaturrahmi, menjalin kebersamaan antar sesama ASN dan pengurus organisasi wanita serta juga dapat meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT dan juga menjadikan bulan suci Ramadhan sebagai momentum terbaik untuk melatih diri agar semakin meningkatkan rasa syukur kepada Allah SWT, terang Sekda.
Dari berbagai nikmat Allah, kata Parulian, salah satunya adalah nikmat sehat yang merupakan salah satu nikmat terbesar yang dikaruniakan oleh Allah Ta’ala kepada manusia. “Tak henti-hentinya mari kita ucapkan rasa syukur atas berbagai nikmat, termasuk nikmat terbesar yang kita terima yaitu nikmat kesehatan,” ucap Parulian.
Sekda juga mengajak mari kita manfaatkan bulan suci Ramadhan ini dengan perbanyak beribadah karena bulan Ramadhan merupakan bulan yang penuh pengampunan, bulan yang penuh berkah dan bulan yang penuh rahmat, ajak Parulian.
Tampak hadir, Kadis PP & PA Tiorisma Damayanti, Kadis PUPR Rijal Lubis, Kadis Tarukim Harpan Siregar, Kadis Sosial Nurdin Pane, Kaban BKD Ahmad Syuaib Harianja, para Kabag Setdakab Tapsel, Wakil Ketua TP. PKK Tapsel, Ketua Dharma Wanita, Ketua GOW dan Ketua BKMT Tapsel. Humas dan Protokol Tapsel.(Hms).

 

 

 

Admin : Dina Sukandar Hasibuan

Komentar

Komentar Anda

About Dina Sukandar

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.