
SIABU( Malintangpos Online):Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Mandailing Natal, Taufik Zulhendra Ritonga, menghadiri kegiatan sosialisasi Penggunaan Dana Desa untuk Ketahanan Pangan.
” sosialisasi bertujuan memberikan pemahaman kepada pemerintah desa mengenai alokasi dan pemanfaatan Dana Desa, khususnya sebesar 20 persen dari total anggaran, untuk mendukung program Ketahanan Pangan,” Ujar Kadis Ketahanan Pangan Taufik Sulhandra Ritonga,” Selasa ( 5/8) di Balai Desa Kantor Camat Siabu.
Kata dia, Penggunaan Dana Desa untuk program ketahanan pangan sangat penting, seperti peningkatan produksi pertanian dan perikanan, serta distribusi pangan yang efisien.
Taufik yg juga Kadis Pertanian Madina itu, juga menekankan bahwa alokasi minimal 20 % Dana Desa untuk ketahanan pangan , telah diatur dalam Keputusan Menteri Desa dan PDT Nomor 3 Tahun 2025.
Selain itu, Ujar Taufik , juga menyoroti pentingnya transparansi dan akuntabilitas dalam pengelolaan dana, dengan melibatkan berbagai pihak seperti Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) dan masyarakat desa.
Melalui program ini, diharapkan dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa, antara lain melalui pengembangan sektor peternakan, perikanan, dan infrastruktur penunjang lainnya,ujar Plt.Kadis Pertanian itu.
” dengan adanya sosialisasi , pemerintah desa mampu mengimplementasikan program-program ketahanan pangan secara tepat sasaran sehingga terwujud desa yang mandiri dalam pangan dan sejahtera,” ujar Taufik.

Terlihar, Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD), Kepala Dinas Pertania, Inspektur Madina, Kepala Dinas Perdagangan, Kepala Dinas Perikanan dan Kelautan , Badan Pusat Statistik (BPS).
Koordinator TAPM Madina, Camat Siabu, serta para kepala desa se-Kecamatan Siabu dan Bukit Malintang, termasuk Badan Permusyawaratan Desa (BPD),serta Undangan lainnya( Aris/Dita)
Admin : Iskandar Hasibuan.








