Tahanan Polres Madina Dibina Menghafal Al Qur’an

1. Dua Tahanan membacakan Al Qur’an disaksikan Kapolres, Ketua DPC.PDIP Madina dan Ustadz Polres Madina.

PANYABUNGAN (Malintangpos Online): “Lain Lubuk Lain Ikannya,” Pribahasa itulah yang cocok disampaikan kepada Kapolres Madina AKBP.Rudi Rifani.S.IK yang membuat kejutan dari kegiatan sebelumnya, karena sekarang ini Polres Madina memberikan pembinaan kepada Tahanan untuk mengahapal Al-Qur’an, yang di laksanakan di Aula DPO Polres Madina, Senin (23/01).

Acara pembinaan tahanan turut di hadiri Kapolres Madina AKBP.Rudi Rifani.S.IK, Wakil Kapolres Madina Kompol.Hairun Dalimunthe, Kasat Resrim Polres Madina, Pimpinan SKM Malintang Pos, Alim Ulama Polres Madina, Wali/Keluarga Tahanan, dan Personil Polres Madina.

 Dari 19 tahanan baru 2 orang yang sudah mampu menghapal Al-Qur’an (Surat Yasin) atas nama Riski Wanda Simbolon Als Riski warga desa Widodaren Kecamatan Sinunukan Kabupaten Mandailing Natal (Madina) dalam perkara Penggelapan atau

2.Kapolres Madina AKBP Rudi Rifani S.Ik didampingi Pempinan Skm. Malintang Pos dan Alim Ulama, memberikan uang pembinaan kepada wali Tahanandi Aula DPO Polres Madina.

turut serta melakukan perbuatan Pidana, mampu menghapal surat yasin selama 15 hari selama ditahanan sebanyak 25 Ayat.

 Idris Alimuddin Rangkuty warga Pidoli Lombang Kec Panyabungan Kab. Madina, dalam perkara perbuatan cabul terhadap anak, mampu menghapal seluruh ayat yasin selama 15 hari.
  Kapolres Madina AKBP Rudi Rifani S.Ik mengatakan kita dari pihak Polres Madina membuat program untuk mendekatkan diri kepada agama bagi tahanan, Program pembinaan terhadap tahanan ini terus di lakukan setiap minggunya dan kita berharap kepada tahanan mampu menghapal al-Quran selama di tahanan, dan bagi tahanan yang mampu menghapal Al-Quran (surat Yasin) berikan uang pembinaan.
Tujuan program ini guna untuk bagaimana perilaku yang patut di contoh dan mana perilaku yang dilarang, kita juga mendorong tahanan juga melaksanakan sholat 5 waktu di dalam Sel Mapolres Madina
2.Kapolres Madina AKBP Rudi Rifani S.Ik didampingi Pempinan Skm. Malintang Pos dan Alim Ulama, memberikan uang pembinaan kepada wali Tahanandi Aula DPO Polres Madina.

Warga Ucapkan Terima Kasih

Ketua DPC.PDI Perjuangan Madina Iskandar Hasibuan,mengucapkan terima kasih kepada Kapolres Madina AKBP.Rudi Rifani.S.IK yang telah melakukan pembinaan kepada seluruh tahanan  untuk mampu menghafal Al Qur’an.
“Ini program luar biasa, patut kita ucapkan terima kasih, langkahnya ini sangat membantu kita, karena warga yang dalam tahanan pasti kontransi pikirannya berkurang, jika ada Tahanan yang hanya dalam waktu singkat mampu hafal Al Qur’an seperti Yasin sudah luar biasa itu, ngak semua warga mampu hafal Surat Yasin, apalagi dalam tahanan,” ujar Iskandar Hasibuan yang juga ikut mendengarkan pembinaan yang dilakukan Polres Madina.(Gus/ded)
Admin : Dina Sukandar A.Md

Komentar

Komentar Anda

Dina Sukandar

Related Posts

Menjelang HPN 2025, SMSI Madina Tunjukkan Rasa Peduli Ke – Wartawan Yang Sedang Sakit

PANYABUNGAN(Malintangpos Online): Pengurus Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Kabupaten Mandailing Natal mengunjungi salah satu anggota SMSI, yang saat ini mengalami sakit. Anggota SMSI Madina yang bernama Irham Hagabean Nasution,SH, sudah…

Read more

Continue reading
PETI di Kotanopan Terus Beroperasi ” Tangkap Pelaku Tambang Ilegal ” 

KOTANOPAN(Malintangpos Online): Setelah melakukan penertiban berulang kali, bahkan dilakukan pembakaran mesin dompeng dan alat penyaring emas dilokasi serta Kapolres Madina, AKBP Arie Sofandi Paloh, SIK.SH, bermalam memantau. Ternyata, hal itu…

Read more

Continue reading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.