

PANYABUNGAN (Malintangpos Online): Seorang pengendara motor Yamaha Vixion baru pulang dinas, warga asal Roburan Lombang, kecamatan Panyabungan Selatan kabupaten Mandailing Natal bernama Ahmad Nazir (35) tewas di Jurang pada tikungan tajam jalur lintas Sumatera Desa Parbangunan kecamatan Panyabungan, Senin (16/5/2017) sekira pukul 19.00 WIB.
Informasi diterima dari Joki Nasution Wartawan PrimaFM, Pengendara tersebut meregang nyawa akibat tabrakan dengan sebuah Mobil Kampas L300 Nopol AB 8210 BU dari arah berlawanan menuju kota Panyabungan.
Nyawa korban tidak bisa diselamatkan setelah ditemukan warga tersangkut di atas jurang sepanjang 50 meter dari badan jalan. Tubuh korban yang tersangkut tidak jauh dari sepeda motornya yang jatuh terletak diatas sungai aek singolot dan meregang nyawa dengan tubuh berlumuran darah.

Dari pantauan wartawan Joki Nasution yang langsung turun ke dasar sungai, Mobil Kampas L300 itu pun ikut jatuh bersamaan dengan sepeda motor korban kedasar sungai. Menurut informasi dari warga setempat yang melihat kronologis kejadian mengatakan, bahwa sebelumnya korban, melaju dari arah kantor Bupati Madina menuju kampungnya Roburan Lombang bersama sepeda motor Yamaha Vixion yang dikendarainya.
Namun memasuki kawasan tikungan tajam dekat Akbid Madina Husada desa Parbangunan, korban terpental kejurang bersama motornya setelah ditabrak mobil L300 yang mencuri arah jalan dari arah berlawanan menuju kota Panyabungan, akibatnya motor Vixion dan mobil L300 yang ditumpangi dua orang tersebut langsung terjun bebas ke jurang sedalam 50 meter ke dasar sungai Aek Singolot.
Korban Ahmad Nazir terpental jatuh dan tewas di jurang sementara menurut saksi mata 1 supir dan penumpang Mobil L300 hanya terluka dan sudah dilarikan ke klinik pengobatan terdekat. “Kecelakaan tersebut diduga karena pengemudi Mobil Kampas L300 mengalami kelelahan dan tidak hati-hati hingga mencuri arah jalan ditikungan,” ujar Rasoki Lubis salah satu warga kepada wartawan .
Imformasi yang diperoleh wartawan bahwa korban Ahmad Nazir baru pulang bertugas di Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Pemkab Mandailing Natal dan meninggalkan seorang istri yang masih hamil muda( Red/Joki).
Admin : Dina Sukandar Hasibuan,A.Md