Wabup Tapsel Hadiri Rakor Penanggulangan Bencana Bersama BNPB

Wabup Tapsel diacara BNPB

MEDAN (Malintangpos Online): Wakil Bupati Tapanuli Selatan (Tapsel) H Aswin Efendi Siregar menghadiri Rapat Koordinasi Penanggulangan Bencana Tingkat Daerah Provinsi Sumatera Utara bersama Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Letjen TNI Doni Monardo di Aula Raja Inal Siregar, Kantor Gubsu, Medan, Kamis (8/8/2019).

Rapat koordinasi ini bertujuan guna menyamakan persepsi sekaligus mencari solusi terkait berbagai bencana yang terjadi di wilayah Sumut, termasuk Kabupaten Tapsel. Rapat yang diikuti seluruh Bupati dan Walikota se-Sumut dihadiri langsung oleh Gubernur Sumut Edy Rahmayadi dan Wagub Sumut Musa Rajeckshah. Melalui rapat ini, diharapkan seluruh stakeholder di Sumut dapat meningkatkan sinergi dalam mengantisipasi serta menanggulangi berbagai bencana yang terjadi lewat program yang jelas, terukur dan terarah demi keamanan dan kenyamanan masyarakat.

Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi mengaku senang diadakannya rapat koordinasi tersebut. Terlebih rapat kali ini dihadiri langsung oleh Kepala BNPB Letjen TNI Doni Monardo.

Kedatangan Kepala BNPB ini, dikatakan Gubsu menjadi energi bagi Sumut untuk lebih berbuat dan bertindak agar seluruh daerah di Sumut dapat menangani dan mengantisipasi berbagai masalah bencana yang tengah dan akan terjadi nantinya.

“Rapat hari ini penting untuk kita semua ikuti. Kedatangan Kepala BNPB sekaligus menuntut komitmen kita untuk menunjukkan keseriusan dalam mengatasi bencana di daerah masing-masing. Tujuan kita adalah sama yakni untuk kepentingan dan memberikan rasa aman dan nyaman bagi seluruh masyarakat Sumut,” kata Gubsu.

Berkaitan dengan itu, dihadapan ratusan peserta rapat yang hadir, Gubsu pun minta masukan, saran dan arahan dari mantan Panglima Komando Daerah Militer (Pangdam) III Siliwangi dan mantan Komandan Pasukan Pengamanan Presiden (Paspamres) era Presiden Susilo Bambang Yudhoyono tersebut. Untuk itu, Gubsu berharap seluruh pihak dapat menjadikan saran dan masukan yang disampaikan sebagai bahan pertimbangan dalam melakukan pembenahan di setiap daerah di Sumut.

“Bencana tidak bisa kita tebak kapan akan terjadi. Oleh sebab itu, kita dituntut untuk siap dalam menghadapinya. Hal utama saat ini yang menjadi perhatian kita bersama adalah banjir. Untuk itu, seluruh masukan dan arahan nantinya kiranya mampu menanggulangi masalah klasik yang masih terus terjadi di Sumut. Mari tingkatkan sinergi dan tunjukkan tanggungjawab kita sebagai pelayan masyarakat,” pesannya.

Sementara itu, Kepala BNPB Doni Monardo mengatakan berbagai masalah dan bencana yang terjadi butuh peran serta semua pihak untuk menanganinya termasuk dukungan masyarakat. Dirinya pun memberi contoh saat terlibat dalam kegiatan pembersihan Sungai Citarum di Jawa Barat yang pernah mendapat predikat sebagai salah satu sungai paling tercemar di dunia tersebut.

“Memang bukan hal mudah untuk mengatasi permasalahan yang ada. Terkhusus saat akan melakukan pembersihan sungai seperti yang hari ini menjadi fokus kita bersama. Namun menjadikan setiap sungai bersih seperti Sungai Citarum saat ini bukanlah hal mustahil jika kita semua berkomitmen untuk membersihkannya lewat langkah-langkah yang terukur,” kata Doni.

Usai rapat, Wabup mengatakan, sangat mengapresiasi diadakannya rapat koordinasi tersebut. Dikatakan Aswin bahwasanya Pemkab Tapsel siap untuk terus melakukan pembenahan lewat berbagai langkah konkrit dalam menanggulangi masalah yang ada di Kabupaten Tapsel seperti halnya banjir.

“Pemkab Tapsel juga akan terus berupaya melakukan berbagai langkah dalam menanggulangi masalah banjir dengan perbanyak komunikasi terhadap masyarakat untuk tidak merambah hutan dan selalu menjaga lingkungan yang bersih,”ucap Aswin.

Aswin juga mengajak kepada seluruh masyarakat untuk dapat ikut serta menjaga kondisi lingkungan dengan tidak membuang sampah ke dalam parit maupun sungai. Sebab hal tersebut justru akan semakin memperparah kondisi sungai, ajak Wabup.

“Mari kita jaga lingkungan yang bersih dari sampah agar terhindar dari bencana demi anak cucu kita kelak dan berikan rasa aman dan nyaman bagi seluruh warga masyarakat Tapsel,” pungkasnya.Humas dan Protokol Tapsel.(Hms),

 

 

 

Admin : Dina Sukandar Hasibuan,A.Md

Komentar

Komentar Anda

Dina Sukandar

Related Posts

” Tangkap Lepas Narkoba ” Sebagai Bentuk Protes, Warga Sihepeng Raya ” Blokade” Jalan Nasional

SIHEPENG RAYA(Malintangpos Online): Ratusan orang warga Desa Sihepeng Raya( Sihepeng 1, Sihepeng 2, Sihepeng 3, Sihepeng 4 dan Sihepeng Induk) Kecamatan Siabu Kabupaten Mandailing Natal,Senin siang(10/02) turun ke Jalan Nasional…

Read more

Continue reading
Pensiunan Polisi Kecewa Dengan Polres Mandailing Natal

PANYABUNGAN(Malintangpos Online): Pensiunan Polri, Khalid Hasibuan (62) warga Desa Sigalapang Julu Kecamatan Panyambungan Kabupaten Mandailing Natal, mengaku kecewa , sebab laporan polisi ( LP ) oleh dirinya terkait kehilangan sepeda…

Read more

Continue reading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.