Warga Bukit Malintang Mengeluh, Peningkatan Jalan Saba Suluk Belum Terwujud

Ibu-ibu petani yang naik Mobil menuju ke sawah di Jalan Saba Suluk Malintang

MALINTANG JULU (Malintang Pos): “Ratusan orang petani yang setiap harinya memakai Jalan Saba Suluk untuk menuju persawahan mengeluh dan mempertanyakan janji Bupati Madina Drs.H.Dahlan Hasan Nasution ketika berkunjung ke Desa Malintang Julu Kecamatan Bukit Malintang untuk meningkatkan jalan sampai Januari 2017 ini belum juga terwujud.

            “ Waktu berkunjung Bupati Madina Drs.H.Dahlan Hasan Nasution ke Desa Malintang Julu telah menyuruh Plt.Kadis PUD Madina Syahruddin.ST untuk melihat dan mengukur jalan Saba Suluk agar segera dibangun,namun ternyata ngak jadi-jadi,” ujar Suryadi kepada Malintang Pos,Minggu malam(15-1) yang datang ke Kantor Malintang Pos.
            Kata Suryadi, kedatangan mereka ke kantor Malintang Pos untuk mengingatkan Pemerintah Mandailing Natal khususnya Kadis PUD Madina Syahruddin agar segera mewujudkan peningkatan jalan ke sentera produksi pertanian masyarakat diwilayah Saba Suluk Kecamatan Bukit Malintang.
            “Kami sangat berharap sekali agar jalan tersebut segera ditingkatkan kondisinya, selama ini masyarakat yang selalu patungan menutupi jalan yang berlobang-lobang agar bisa dilalui oleh petani,” katanya.(red).
Admin : Dina Sukandar A.Md

Komentar

Komentar Anda

Dina Sukandar

Related Posts

Ketua DPD KAI Sumut :  Masyarakat Mandailing Natal Harus Hormati Proses MK

MEDAN(Malintangpos Online): Pengamat Hukum, Surya Wahyu Danil Dalimunthe mengatakan mengajukan gugatan ke Mahkamah Konstitusi Republik Indonesia (MK RI) merupakan hak hukum bagi peserta Pilkada. Sehingga menurutnya, proses ini dihormati oleh…

Read more

Continue reading
P dan D DPO, Kapolres Madina Terus Memburu 2 Tersangka Cabul di Taman Raja Batu

PANYABUNGAN(Malintangpos Online): Kapolres Mandailing Natal, AKBP.Arie Sofandi Paloh, S.H S.I.K, memaparkan penanganan kasus tindak pidana pemerasan dan perbuatan cabul di objek wisata Taman Raja Batu, Desa Parbangunan, Kecamatan Panyabungan, Kamis…

Read more

Continue reading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.