Warga Ucapkan Terima Kasih, Berita DD Desa Gunung Manaon Ditunggu Masyarakat

Dana Desa Gunung Manaon 2018/ Olil Batubara

PANYABUNGAN(Malintangpos Online): “ Terima Kasih kepada Wartawan Malintangpos Online,yang telah memberitakan Dana Desa(DD) Gunung Manaon,” Kalimat itulah yang dikirim Warga Desa Gunung Manaon Kecamatan Panyabungan Kabupaten Mandailing Natal,dengan No.WA. 0821783234xx ke Redaksi Malintang Pos Group.

            Ucapan terima kasih warga Desa Gunung Manaon Kec.Panyabungan tersebut dikirim memalui WhatsApp .Minggu malam (10-11) terkait dengan berita yang telah tayang dengan judul “ BUMDes Rp 70.000.000,- “ Dilego” Proyek DD Tahun 2018 Desa Gunung Manaon Dilaporkan,”

            Memang, ujar pengirim WhatsApp, bahwa Dana Desa Tahun 2018 untuk Pembangunan Rp 501.192.000,- terdiri dari untuk pembangunan Jalan Desa Rabat beton dan Pengerasan, Pembangunan Jalan Desa , Pembangunan Jembatan Desa dan Pembuatan Website Desa yang semuanya masyarakat tidak pernah mengetahui secara benar apakah sudah sesuai dengan RAB atau memang dimainkan Kades dengan pihak Kecamatan serta Inspektorat Madina.

Baliho APBDes Gunung Manaon

Masih isi WhatsApp, bahwa Jalan yang dibangun dipinggiran Saluran  Irigasi Batang Zal Kanan membuat warga Desa Gunung Manaon ikut bingung dan heran, karena di beberapa tempat ada tercantum pengumuman yang dibuat oleh pihak Irigasi Batang Gadis, agar jangan membangun di daerah penguasaan Irigasi Batang Gadis.

            Selain itu, warga juga sangat Optimis sekali, jika yang memeriksa pelaksanaan Dana Desa(DD) Tahun 2018 adalah Polisi, pasti akan terungkap ada anggaran Mark Up, sebab seperti pembuatan Website saja, anggarannya sebegitu besar, serta pembangunan Jembatan dan Pembangunan Jalan Desa dipastikan anggarannya Mark Up dan pemeriksaan yang dilakukan Isnpektorat selama ini dimungkinan ada indikasi suap atau minimal “Main Mata” antara Kades dengan Auditor dari Inspektorat Madina.

            “ Kami yakin sekali sekalipun masalah Dana Desa(DD) Desa Gunung Manaon sudah dilaporkan masyarakat ke Kejatisu melalui surat yang ditanda tangani warga dan memberi kuasa kepada LSM (Lembaga Swadaya Masyarakat) untuk menindak lanjutinya, warga sangat berharap agar Polisi juga memanggil Kades untuk diperiksa, kalau Inspektorat ngak mungkin mampu lagi,” sebut warga di WhatsApp nya.

            Kepala Desa Gunung Manaon Sangkot Nasution, Minggu(10-11) yang kembali hendak dijumpai dirumahnya tidak berhasil, keterangan keluarganya Kades sedang bersama temannya ke Pasar Panyabungan( AM/RN/Red)

 

 

Liputan : Amrin Hanapi

Admin   : Iskandar Hasibuan

Komentar

Komentar Anda

Dina Sukandar

Related Posts

1 Orang Polisi, Polres Madina Tetapkan 3 Tersangka Penganiayaan Pengepul Berondolan Sawit

PANYABUNGAN(Malintangpos Online): Satuan Reserse Kriminal Polres Mandailing Natal, menetapkan tiga orang pelaku penganiaya pengepul berondolan kelapa sawit di Desa Tandikek, Kecamatan Ranto Baek ditetapkan sebagai tersangka. Identitas tersangka yakni Aiptu…

Read more

Continue reading
Media Malintang Pos Masih Dibutuhkan Masyarakat Sumatera Utara (2)

Koran Malintang Pos, pernah oleh Bupati Mandailing Natal, tidak boleh dibaca oleh Pejabat, hingga ke Kepala Desa dan Kepala Sekolah disurati Bupati secara resmi. Kenapa..? Waktu itu Redaksi Malintang Pos…

Read more

Continue reading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.