

BUKIT MALINTANG(Malintangpos Online): Warga Desa Malintang Julu, Desa Malintang, Desa Malintang Jae, Desa Pasar Baru Malintang, Desa Bange, Desa Lambou Darul Ehsan Kecamatan Bukit Malintang Kabupaten Mandailing Natal, Sumatera Utara, meminta Bupati segera turun melihat dari dekat kondisi Bangunan Jalan Usaha Tani ke Saba Holbung/Saba Suluk yang dibangun dengan Dana Desa Tahun 2018 yang kondisinya sudah hancur dan rusak.
“ Kalau melihat Rabat Beton Jalan Usaha Tani yang dibangun dengan kabarnya 6 Desa Anggaran Tahun 2018 yang sudah hancur, sebaiknya Bupati Madina, memanggil Auditor dan Ka.Inspektorat yang meloloskan pemeriksaannya, karena kondisinya ya Ampun pak Bupati, sudah hancur betul,” ujar Tokoh masyarakat asal Bukit Malintang yang tinggal di Panyabungan Iskandar Hasibuan, Sabtu pagi (15-6) di Jalan Usaha Tani tersebut ketika meninjaunya secara langsung bersama masyarakat.
Iskandar Hasibuan yang juga Ketua DPC.PDIP Kab.Madina, mendesak Bupati Madina Drs.H.Dahlan Hasan Nasution untuk meninjau secara langsung kondisi bangunan Dana Desa (DD) Tahun 2018 khusu pembangunan Rabat beton Jalan Usaha Tani yang dulunya telah dijanjikan Bupati untuk segera membangunnya.
Kata Iskandar Hasibuan, kalau Desa Malintang Julu memakai anggaran DD Tahun 2018 sebesar Rp 85.978.579,- tentu desa lainnya juga sekitar itu walaupun tidak pas, tetapi apakah Pendamping Desa, Camat Bukit Malintang dan seluruh Kades yang mengalokasikan anggaran berpikir baik, bahwa jalan itu untuk kepentingan masyarakatnya, kalau untuk masyarakatnya, kenapa kualitasnya seperti itu.
Disebutkannya, bahwa sesuai keterangan masyarakat petani, bahwa dana yang dialokasikan lima atau 6 desa tersebut sebenarnya yang salah adalah Kadesdan BPD yang sangat ngotor dan Camat Bukit Malintang juga dicurigai ada indikasi keterlibatan kebagian anggaran dan yang paling bertanggung jawab dalam proyek DD tersebut adalah Kades, BPD, Camat dan Inspektorat ( Auditor) yang meloloskan pemeriksaan proyek DD.
“ Tolonglah pak Bupati Madina Drs.H.Dahlan Hasan Nasution dan Pak. Kapolsek Siabu dan Kapolres Madina, segera meninjau secara langsung proyek DD Tahun 2018 di Jalan Usaha Tani Saba Holbung/ Saba Suluk, yang kondisinya sudah hancur-hancuran, usianya belum lama,” ujar Iskandar Hasibuan dihadapan warga Bukit Malintang yang menuju ke lokasi persawahannya ( ND/SN)
Liputan : Nanda/Suaib Nst
Admin : Siti Putriani Lubis