33 Konfirmasi, GTPP Covid -19 Kab.Madina Segera Fokus Pencegahan

PANYABUNGAN(Malintangpos Online): Informasi yang dikeluarkan GTPP Covid-19 Rabu(16/9) sore, bahwa sudah 33 yang konfirmasi Virus Corona, 231 orang kontak erat, membuat sejumlah warga khawatir sekarang ini.

Karena itu, sejumlah warga mendesak Ketua GTPP Covid -19 supaya fokus melakukan pencegahan, bukan hanya sebatas mengeluarkan Perbup, tapi dimulai diberlakulan tindakan tegas kepada setiap orang yang melanggar protokol kesehatan.

” Saat ini baru 33 orang, tidak tertutup kemungkinan bisa 100 orang Positif jika pencegahan yang tegas tidak dilakukan, ” Ujar Deswarni ML. Nasution, SKM,Rabu(16/9) di Halaman Gedung DPRD Madina.

Kata Deswarni, Dokter, Bendahara dan staf RSUD Panyabungan sudah ada yang positif Virus Corona dan tidak tertutup kemungkinan para medis lainnya sudah positif, jika penularan itu tidak segera di stop, bisa bahaya buat warga Mandailing Natal.

” Ayo pk. Bupati dan Wakil Bupati, segera kita fokus, demi keselamatan ratusan ribu warga kita, ” Ujarnya.

Selain itu,  masih ada warga kita yg tidak percaya Covid-19 padahal sudah ada korban meninggal dunia yang positif Covid-19.

” Ayo kita patuhi protokol kesehatan, aktif memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak dan menjauhi kerumunan,karena kita tidak tahu siapa org yang membawa virus,sayangi keluarga kita,” ujarnya. (Dita)

Admin : iskandar hasibuan

Komentar

Komentar Anda

  • Dina Sukandar

    Related Posts

    JAMPI Sumut Nilai Kapolres Madina Tak Serius Tertibkan PETI

    PANYABUNGAN(Malintangpos Online): Jaringan Masyarakat Pemantau Polisi (JAMPI) Sumatera Utara, menilai Kapolres Mandailing Natal, AKBP Arie Paloh, SH, SIK tidak pernah serius dalam menangani atau melakukan penertiban terhadap Penambahan Emas Tanpa…

    Read more

    Continue reading
    Rumah Sakit Permata Madina Berkah, Ini Kata Aktivis Sosial Sumut

    MEDAN(Malintangpos Online): Aktivis Sosial Sumut, Nur Leliyana Nasution.S.Sos, mengatakan wajarlah Rumah Sakit Permata Madina Berkah, punya keunggulan dari Rumah Sakit Pemerintah di Tapanuli Bagian Selatan(Tapsel,Madina,Padangsidimpuan,Palas dan Padang Lawas Utara). Kenapa..? Keunggulan…

    Read more

    Continue reading

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.