TERKADANG Masyarakat kita disejumlah desa yang ada di Mandailing Natal, bingung dan pasrah dengan penyakit yang dideritanya,karena selain MISKIN juga tidak pernah mendapat perhatian dari pemerintah.
Padahal, kalau kita mendengar program ataupun VISI – MISI Pemerintah,selalu didalamnya ada ” KESEJAHTERAAN RAKYAT ” tapi rakyat tetap tidak dipedulikan atau tetap dibiarkan, mau sehat atau tidak.
Misalnya, Yusriani Nasution, asal Kecamatan Siabu, Kabupaten Mandailing Natal, kini hanya bisa pasrah dengan penyakit yang di deritanya sejak Lima tahun lalu menderita KISTA.
Yusriani Nasution (32) bersama suaminya Harmie Lubis tinggal di rumah kumuh milik tetangganya di Desa Hutapuli Minggu( 4/7) disambangi Wartawan, waktu itu keluarga ini yang di dampingi mantan Kepala Desa Hutapuli.
Setiba di lokasi, tampak Kondisi penyakit yang di derita semakin parah, terlihat ia merasa kesakitan jika duduk terlalu lama.
Yusriani mengaku menderita penyakit kista sudah jalan lima tahun, meski sudah beberapa kali melakukan operasi
Namun, sembuh dari penyakit ini belum juga ia dapatkan, ia berharap Pemerintah Daerah ataupun para dermawan dapat membantunya agar ia segera dapat kembali dioperasi.
‘Sakitnya sudah jalan lima tahun dan saya sudah empat kali melakukan operasi kebeberapa rumah sakit di Medan dan Sumbar, namun penyakit yang ada di tubuh ini belum juga sembuh “ujarnya sambil menitiskan air mata dengan wajah sedih.
Ia mengaku jangankan untuk kembali lagi berobat, untuk menutupi biaya makan saja saat ini sudah sulit, ingin sih sembuh tapi biaya dari mana…?
Untuk mendapatkan biaya berobat rasanya tidak mungkin lagi, sebab suaminya hanya seorang buruh dodos karet dengan penghasilan Rp 200.000 per minggu.
Sekarang, Akibat penyakit yang di deritanya perut Yusriani semakin hari semakin buncit, ibu dua anak ini hanya bisa pasrah dengan penyakit yang ia derita,
“Saya sangat berharap bantuan pemerintah dan juga para dermawan untuk bisa membantu biaya kebutuhan operasi saya “ujarnya sambil menangis.
Suaminya Harmei Lubis, menuturkan sangat kesulitan untuk mencari biaya berobat, sementara penyakit istrinya semakin hari makin jadi
Selain itu, informasi terakhir dari keterangan dokter, penyakit istri saya sudah mengarah pada tumor ganas “ujarnya
Saya bingung tidak tau mau gimana lagi, uang tak punya, apalagi harta benda, kami tak punya apa apa, rumah sederhana inipun sudah syukur diberikan warga untuk tempat tinggal kami “ujar Harmei Lubis sambil mengusap air matanya ( Syahren Hasibuan)
Admin : Iskandar Hasibuan.