Ketua DPC.PDIP Madina Iskandar Hasibuan, Rabu 11 Oktober 2017 Mendaftar ke KPUD Madina

Ketua DPC.PDIP Madina Iskandar Hasibuan

PANYABUNGAN(Malintangpos Online): “ Sesuai Intruksi Ketua Umum DPP.PDI Perjuangan Hj.Megawati Soekarnoputri, PDI Perjuangan Rabu 11 Oktober 2017 akan mendaftar secara serentak baik DPP,DPD dan DPC PDI Perjuangan seluruh Indonesia,” ujar Ketua DPC.PDI Perjuangan Kab.Madina Iskandar Hasibuan.

            Hal itu disampaikan oleh Ketua DPC.PDI Perjuangan Kab.Madina Iskandar Hasibuan, Selasa 10 Oktober 2017 di depan Payaloting International Hotel Panyabungan seusai menghadiri acara pelantikan Panwaslih Kecamatan se Mandailing Natal.

            Disampaikan, berdasarkan Intruksi DPP PDI Perjuangan kepada seluruh DPD.DPC PDI Perjuangan yang disampaikan melalui email dan WA kepada seluruh Ketua-Ketua DPD dan DPC PDI Perjuangan,harus mendaftar pada Rabu(11-10)pukul 11.00 WIB di Jakarta untuk DPP.PDIP dan DPC.serta DPD PDIP se Indonesia tergantung KPUD daerah nya masing-masing, artinya diatas pukul 11.00 Wib atau tergantung keadaan.

            Makanya, DPC.PDI Perjuangan Madina sudah melayangkan pemberitahuan kepada seluruh fungsionaris DPC.PDIP dan Ketua-Ketua PAC.PDIP yang ada diwilayah terdekat dari Panyabungan, misalnya Ketua PAC Panyabungan Barat, Panyabungan Timur, Panyabungan Utara, Bukit Malintang, Nagajuang, Hutabargot dan Siabu di ikutkan medaftar.

            Bagaimana persiapan persyaratan pendaftaran..? Alhamdulillah sudah selesai sesuai yang di inginkan oleh KPU, baik KTA dan Foto Copy KTP 1/1000 dari Jumlah Penduduk Mandailing Natal,telah disiapkan . serta persyaratan kantor maupun lainnya, tinggal hanya menunggu waktu yang  akan mendaftar.

            “ Alhamdulillah persiapan semua rampung, ngak ada lagi yang tidak dilengkapi, karena sudah intruksi dari DPP.PDI Perjuangan agar mendaftar Rabu(11-10) ke KPUD Madina,” ujar Iskandar Hasibuan(Putri).

Admin : Siti Putriani Lubis

Komentar

Komentar Anda

Related Posts

Peduli Bocah Tanpa Anus, PT SMM serahkan Bantuan.

SIABU(Malintangpos Online): Tokoh Masyarakat Kec.Siabu Gongmatua Hasibuan, yang juga pencetus Donasi untuk Rahmad Penderita Tanpa Anus dan Sumbing warga Desa Hutapuli Kec.Siabu Kabupaten Mandailing Natal, mengucapksn terimakasih kepada PT.SMM yang…

Read more

Continue reading
Segudang Masalah di Kabupaten Mandailing Natal (1)

Masyarakat Kabupaten Mandailing Natal, selama kurun waktu Tahun 2023 – akhir Tahun 2025 ini, meresa heran dengan sikap Bupati/Wakil Bupati, Kapolres, Kejaksaan Negeri dan 40 anggota DPRD, yang tidak mampu…

Read more

Continue reading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses