BASARA Madina Dukung Kapolda Sumut Menuntaskan Kasus Hukum Tragedi PT.SMGP

PANYABUNGAN(Malintangpos Online): Badan Penanggulangan Bencana Al Washliyah (BASARA) Madina menilai pergantian Kapoldasu merupakan angin segar bagi penuntasan proses hukum terkait tragedi gas beracun milik PT.SMGP tanggal 25 Januari yang lalu.

“Harapan publik tentu saja diletakkan dipundak Kapoldasu yang baru untuk secepatnya menuntaskan persoalan hukum dalam tragedi tersebut dengan menyampaikan laporan terkini terkait hasil penyidikan aparatnya” ungkap Abdi Paruntungan Hasibuan S.P melalui sambungan telepon selulernya,Sabtu pagi(20/2).

Disebutkannya, publik sudah lama menunggu progres kepolisian untuk menetapkan tersangka dari tragedi tersebut untuk kepastian dan keadilan dalam rangka penegakan supremasi hukum yang transparan dan objektif.

“Penunjukan Irjen. Pol. Drs. R.Z. Panca Putra Simanjuntak, M.Si. sebagai Kepala Kepolisian Daerah Sumatera Utara tentu membawa harapan baru dalam penuntasan tragedi ini,sehingga program Polri dibawah kepemimpinan Jenderal Sigit Prabowo dapat kembali meraih kepercayaan publik” imbuhnya dengan nada serius.

BASARA Madina menurutnya tetap yakin terhadap kinerja kepolisian apalagi Kapoldasu yang baru ini merupakan putra daerah Sumut sendiri.

“semoga secepatnya ada perkembangan terbaru berupa penetapan tersangka sehingga Polri khususnya Poldasu semakin mendapatkan tempat terbaik dihati publik” ujarnya(Isk)

 

Admin : Iskandar hasibuan

Komentar

Komentar Anda

  • Dina Sukandar

    Related Posts

    P dan D DPO, Kapolres Madina Terus Memburu 2 Tersangka Cabul di Taman Raja Batu

    PANYABUNGAN(Malintangpos Online): Kapolres Mandailing Natal, AKBP.Arie Sofandi Paloh, S.H S.I.K, memaparkan penanganan kasus tindak pidana pemerasan dan perbuatan cabul di objek wisata Taman Raja Batu, Desa Parbangunan, Kecamatan Panyabungan, Kamis…

    Read more

    Continue reading
    Kampung Tematik Serasa Ikan Hias Bungus, Menggairahkan Pariwisata dan Ekonomi Lokal

    PADANG(Malintangpos Online): Sebuah inisiatif menarik digagas di Kampung Tematik Serasa Ikan Hias Bungus. Bercita-cita menjadi pusat wisata dan ekonomi lokal, kampung ini menyelenggarakan kontes ikan hias sambil memperkenalkan beragam jenis…

    Read more

    Continue reading

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.