PANYABUNGAN(Malintangpos Online): ” Malang Benar Nasibnya,” Kalimat itulah yang mungkin cocok disampaikan kepada ST(42) yang diketahui Karyawan PT.Hal yang sedang kerja di Wellpad Tenggo(D) PT.SMGP Desa Sibanggor Julu Kec.Puncak Sorik Marapi mengalami kecelakaan kerja,Selasa(9/3) sore ini.
Informasi yang diperoleh dari warga Via WhstsApp, Selasa(9/3) dari warga yang mengetahui kejadian itu, ST sore itu sedang kerja menggerenda Elbo yang tergantung di mobil yang sudah siap dilas.
Tidak diketahui jelas, Elbo yg di grendanya berputar sehingga bagian leher dan lengannya kena menyebabkanya luka dan jatuh.
” Korban sadar, oleh karyawan lainnya memberikan pertolongan dan sekarang di Base Cump Purba Lamo untuk mendapatkan perawatan medis,” sebut pengirim WhatsApp ke Redaksi.
Kades Sibanggor Julu Awaluddin yang dihubungi Via selular belum mengetahui kejadian tersebut.
Sedangkan pihak PT.SMGP Kris yang di WhatsApp sampai berita ini dikirim belum memberikan jawaban(Isk)
Foto -Foto: Kiriman Warga Sibanggor Julu
Admin : Iskandar Hasibuan