Breaking News, Menjelang Penetapan Bupati/Wakil Bupati Madina Terpilih

MENJELANG Penetapan Bupati/Wakil Bupati Mandailing Natal hasil pilkada 09 Desember 2020 oleh KPU Mandailing Natal,Senin 03 Mei 2021 teelihat sekitar lokasi KPU dijaga aparat keamanan dari jajaran Polisi dan TNI-AD lengkap dengan kawat berduri di sekitar tempat acara.

Wartawan Malintang Pos Group Dita Risky Saputri,SKM yang diturunkan melakukan liputan, melaporkan bahwa sesuai informasi dari Kepolisian, Petugas Pengamanan yang diturunkan sebanyak 367 Personil, Dengan Rincian :a. Personil Polres Madina = 217 Personil.b. Personil BKO Sat Brimob Yon C Polda Sumut = 80 Personil.
c. Personil Kodim 0212 T/S = 30 Personil.d. Personil Kompi Senapan B Yon 123 Rajawali = 30 Personil.e. Personil Subdenpom TNI-AD Panyabungan = 10 Personil.

Persis pukul 10.05 Wib, Bupati/Wakil Bupati Madina Terpilih HM.Jafar Sukhairi Nasution/Atika Azmi Utammi Nasution, Ketua DPC.PKB, Ketua DPC.PKS,Ketua DPC.Hanura serta orangtua Wakil Bupati Madina terpilih terlihat hadir turun dari mobil persis dipintu masuk kantor KPUD.

Setelah mengisi Absen rombongan Bupati/Wakil Bupati Madina terpilih langsung dipandu pihak KPU Memasuki Gedung KPU dan walaupun sudah menunjukkan pukul 10.35 Wib acara belum dimulai.

Selain itu, baik Calon Bupati/Wakil Bupati Madina Nomor Urut 02 dan 03 hingga Pukul 10.40 Wib Senin(3/5) belum terlihat hadir dilokasi/KPU dan terlihat ratusan petugas dari Polisi dan TNI -AD terus berjaga disetiap tempat sekitar KPU (BERSAMBUNG TERUS)

 

Admin : Iskandar Hasibuan.

Komentar

Komentar Anda

  • Dina Sukandar

    Related Posts

    Ketua DPD KAI Sumut :  Masyarakat Mandailing Natal Harus Hormati Proses MK

    MEDAN(Malintangpos Online): Pengamat Hukum, Surya Wahyu Danil Dalimunthe mengatakan mengajukan gugatan ke Mahkamah Konstitusi Republik Indonesia (MK RI) merupakan hak hukum bagi peserta Pilkada. Sehingga menurutnya, proses ini dihormati oleh…

    Read more

    Continue reading
    P dan D DPO, Kapolres Madina Terus Memburu 2 Tersangka Cabul di Taman Raja Batu

    PANYABUNGAN(Malintangpos Online): Kapolres Mandailing Natal, AKBP.Arie Sofandi Paloh, S.H S.I.K, memaparkan penanganan kasus tindak pidana pemerasan dan perbuatan cabul di objek wisata Taman Raja Batu, Desa Parbangunan, Kecamatan Panyabungan, Kamis…

    Read more

    Continue reading

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.