Bupati Ucapkan Terimakasih,  Pemprovsu Alokasikan Rp 170 Miliar Perbaikan Jalan di Padang Lawas

SIBUHUAN(Malintangpos Online): Mendapat alokasi dana Rp 170 miliar dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Utara, Plt.Bupati Padanglawas, Ahmad Zarnawi Pasaribu menyampaikan ucapan terima kasih kepada Gubernur Sumut Edy Rahmayadi.

Dana tersebut akan digunakan untuk perbaikan jalan dengan total panjang sekitar 30 Km.

“Kami sangat berterima kasih kepada Pak Gubernur yang telah mengalokasikan Rp170 miliar hanya untuk jalan saja, karena jalan yang layak memang sangat kami butuhkan,” kata Ahmad Zarnawi Pasaribu di acara pertemuan Gubernur Sumut dengan Camat, Kepala Desa, guru dan OPD Kabupaten Palas, Jumat (14/10) di Gedung Serbaguna.

Setidaknya ada delapan ruas jalan di Palas yang masuk dalam proyek Multi Years Contract (MYC) Pemprov Sumut. Antara lain Jalan Sibuhuan-Penyabungan 6 Km, Binanga – Aek Nabara Tonga 2,2 Km, Ujungbatu – Batas Riau 3,4 Km, Sibuhuan – Ujungbatu 3,6 Km, Paringgonan – Sibuhuan 1,6 Km, Sihaporas (batas Paluta) – Paringgonan 6,3 Km, Aek Nabara Tonga – Sibuhuan 4,5 Km, Aliaga – Muara Tige – Batas Riau 4,5 Km. Juga akan dilakukan pembangunan 3 box culvert di ruas jalan Sihaporas – Paringgonan. Ada juga pembangunan jembatan, dan gorong/drainase sepanjang 4 Km.

Perbaikan jalan, menurut Edy Rahmayadi, akan memberikan dampak besar pada perekonomian suatu daerah. Walau begitu, Edy Rahmayadi juga meminta dukungan semua pihak agar proyek perbaikan infrastruktur jalan di Palas sukses dan lancar.

“Kita ingin masyarakat bisa menikmati jalan yang layak, itu juga akan mengurangi cost distribusi barang/jasa, yang akan meningkatkan perekonomian kita, makanya itu harus sama-sama kita dukung,” kata Edy Rahmayadi pada acara tersebut didampingi Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Sumut Nawal Lubis.

Edy Rahmayadi juga memberikan bantuan sembako kepada masyarakat setempat, alat pertanian, paket kesehatan dan alat kesehatan untuk Puskesmas dan Puskesmas Pembantu.( Infokom/Kandar)

 

Admin : Iskandar Hasibuan.

Komentar

Komentar Anda

  • Dina Sukandar

    Related Posts

    Terkait Semburan Lumpur di Roburan Dolok, Ini Keterangan DLH Madina

    PANYABUNGAN(Malintangpos Online): Semburan lumpur yang terjadi di Desa Roburan Dolok, Kecamatan Panyabungan Selatan, Mandailing Natal, membuat masyarakat sekitar resah. Titik semburan lumpur makin meluas yang mengakibatkan ratusan pohon karet dari…

    Read more

    Continue reading
    Penjelasan PT SMGP atas Fenomena Semburan Air Panas di Desa Roburan Dolok

    ROBURAN DOLOK(Malintangpos Online):Corporate Communication Manager PT Sorik Marapi Geothermal Power Agung Iswara, mengutarakan, Pada Selasa, 22 April 2025, beredar video melalui media sosial mengenai semburan air panas (manifestasi) yang muncul…

    Read more

    Continue reading

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses