Hujan Guyur Pantai Barat, Ruas Jalan Patiluban – Kampung Sawah Natal Digenangi Air

Hujan Guyur Pantai Barat

NATAL(Malintang Pos Online):”Malang Benar Nasib Masyarakat itu,”Kalimat itulah yang cocok disampaikan kepada warga Desa Bondan Kase, Desa Patiluban Hilir, Desa Kampung Sawah Kecamatan Natal Kabupaten Mandailing Natal,Sabtu malam(7-1) kembali Sungai Batang Natal Meluap mengakibatkan sepanjang 3 Km ruas Jalan Patiluban – Kampung Sawah digenangi banjir akibat luapan sungai dan kirirman dari lokasi Transmigrasi sekitar wilayah itu.

            Informasi yang diperoleh Malintang Pos, Sabtu malam(07-01) dari warga daerah itu, bahwa Hujan yang terus mengguyur Kabupaten Mandailing Natal seminggu belakangan ini mengakibatkan 3 Desa di Kecamatan Natal terendam Banjir mencapai 1 meter.
 Ketiga Desa yang terendam Banjir yakni Desa Patiluban Hilir, Desa Bondan Kase dan Desa Kampung Sawah,akibat  banjir tersebut kenderaan roda dua tidak bisa lewat ke kecamatan Natal karena badan jalan digenangi air.
Pengakuan  Warga, banjir datang  Jum’at malam, tapi belum sampai ke rumah warga, masuknya ke rumah warga sejak siang ini, sabtu (7/1), karena hujan masih terus turun tak henti-hentinya dan banjir daerah itu memang langganan setiap musim hujan tiba.
“ Jika musim hujan maka warga siap-siap menerima banjir kiriman dan luapan suangai yang ada di sekitaran daerah itu, jangankan untuk tidur, untuk bisa bertahan hidup jika musim hujan kita payah,” kata warga.
Masih  kata warga, Banjir diperkirakan luapan  sungai, karena sungai yang ada disekitaran daerah itu tidak bisa menampung debit air karena air hujan. Banjir ini sudah sering terjadi, bisa dikatakan langganan banjir kalau hujan turun selama dua hari.
“ Desa Patiluban Hilir, kampong Blimbing, Bondan Kase  ratusan rumah Rumah yang terendam. Sampai sekarang belum surut airnnya, pasalnya hujan masih terus turun,”sebut warga mengaku bernama Husni Iskandar Dinata.
            Kata warga, mereka  berharap kepada Pemerintah bisa mencari solusi banjir tahunan ini, supaya jangan tiap tahun kami selalu terkenak banjir dan apakah memang sudah ngak bisa diatasi hendaknya ada perhatian pemerintah, jika perlu nanti Dana Desa se Kecamatan Natal ada baiknya dibuat dulu membangun Dek penahan banjir.(Red).
Admin : Dina Sukandar A.Md

Komentar

Komentar Anda

Dina Sukandar

Related Posts

” Tangkap Lepas Narkoba ” Sebagai Bentuk Protes, Warga Sihepeng Raya ” Blokade” Jalan Nasional

SIHEPENG RAYA(Malintangpos Online): Ratusan orang warga Desa Sihepeng Raya( Sihepeng 1, Sihepeng 2, Sihepeng 3, Sihepeng 4 dan Sihepeng Induk) Kecamatan Siabu Kabupaten Mandailing Natal,Senin siang(10/02) turun ke Jalan Nasional…

Read more

Continue reading
Pensiunan Polisi Kecewa Dengan Polres Mandailing Natal

PANYABUNGAN(Malintangpos Online): Pensiunan Polri, Khalid Hasibuan (62) warga Desa Sigalapang Julu Kecamatan Panyambungan Kabupaten Mandailing Natal, mengaku kecewa , sebab laporan polisi ( LP ) oleh dirinya terkait kehilangan sepeda…

Read more

Continue reading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.