
PAGARAN TONGA(Malintangpos Online): “Alhamdulillah, terimakasih Pk. Kades,” Ucapan itulah yang disampaikan oleh Warga ketika usai menerima Dana BLT-DD Tahap III dari Kades Pagaran Tonga Kec. Panyabungan Kab.Madina.
” Alhamdulillah, bantuan BLT-DD Tahap III Rp 600.000.- telah kami terima dari Kepala Desa, ” Ujar warga, Kamis(20/8) di sela -sela acara penyerahan yang juga dihadiri Muspika Panyabungan.
Hadir dalam acara Pendamping Desa Pemberdayaan Khairul Andi, Pendamping Lokal Desa Mukmin, Perangkat Desa, BPD, Unsur Muspika Kecamatan Panyabungan serta masyarakat Desa Pagaran Tonga khususnya penerima manfaat BLT Dana Desa.
Pada kesempatan itu, Pendamping Desa Pemberdaan (PDP), Khairul Andi mensosialisasikan terkait PMK Nomor 50 Tahun 2020 tentang penambahan BLT DD untuk tiga bulan berikutnya sebesar Rp. 300.000/KPM.
“Akan ada penambahan BLT – DD sebesar Rp. 300.000 untuk tiga bulan berikutnya. Jadi, karena hari ini adalah bulan ketiga sebesar Rp 600.000.- jangan ada asumsi bahwa nantinya akan terjadi pemotongan,” sebut Andi.
Ini sudah diatur dalam PMK.saya tegaskan tidak ada pemotongan, jika ada yang memotong laporkan kepada kami, jangan mudah terpengaruh provokasi oleh orang yang tidak bertanggung jawab”tegas Andi lagi.
Andi juga berharap kepada masyarakat agar menggunakan bantun tunai tersebut kepada hal yang bermanfaat.
“Pemerintah hadir untuk masyarakat untuk menangani wabah yang terjadi saat ini dengan cara menyalurkan bantuan tunai,pemerintah berharap agar maayarakat memanfaatkan sesuai kebutuhan pokok termasuk masalah pangan,jangan ada nantinya kita memprioritaskan kepada hal diluar kebutuhan pokok yang tidak bermanfaat”harapnya
Di akhir sambutannya Khairul Andi menyampaikan akan ada kegiatan Launching Gerakan Setengah Miliar Masker untuk Desa Aman Covid-19, yang pelaksanannya akan diadakan dalam waktu dekat
Dirinya berpesan agar ibu-ibu PKK di Desa Pagaran Tonga ikut serta berpartisipasi mensukseskan kegiatan tersebut.
Sementara Kepala Desa Pagaran Tonga Samsul Hidayat merincikan jumlah penerima BLT.
“Desa Pagaran Tonga Berjumlah 195 Kepala Keluarga,untuk penerima BLT 98 KK per orang menerima Rp 600.000.-“ucapnya
Kades juga berharap kepada penerima agar semakin bersyukur serta bijak untuk menggunakan bantuan tersebut.
“Saya berpesan kepada masyarakat agar mempergunakan BLT – DD ini dimanfaatkan untuk kebutuhan rumah tangga dan kebutuhan primer lainnya”Tambahnya( Nanda)
Admin : iskandar hasibuan