MEDAN(Malintangpos Online): Walikota Medan Bobby Nasution, mengutarakan Sebanyak 45 SMP Negeri dan sekitar 200 sekolah SMP swasta di kota Medan sudah mulai melakukan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) mulai hari ini.
Informasi PTM tersebut disampaikan oleh Walikota Medan Bobby Nasution, Senin(11/10) di Medan.
Kata Bobby Nasution, Pelaksanaan PTM dilakukan 6 hari, selama 3 jam per hari dengan maksimal satu kelas berjumlah 10 orang dan pelajar yang melakukan PTM harus sudah divaksin serta membawa surat izin dari orang tua.
Untuk memastikan PTM berjalan dengan baik dan sesuai dengan prokes, pagi tadi saya meninjau pelaksanaan PTM di SMP Negeri 3 Medan. Ujarnya.
Dalam tinjauan ini saya turut berterima kasih kepda HIPMI Kota Medan yang telah memberikan 200 unit ponsel, Kadin Medan yang memberikan 20 unit ponsel dan Chicken Holic yang telah memberikan 1.000 set alat tulis untuk para pelajar yang ada di kota Medan.
” Bantuan ponsel ini diberikan untuk pelajar yang kurang mampu guna memudahkan pembelajaran secara online,” Ujar Walikota Medan Bobby Nasution(Isk)
Admin : Iskandar Hasibuan.SE