

PANYABUNGAN(Malintangpos Online): Aktivis dan LSM di Kota Panyabungan Kabupaten Mandailing Natal, mendesak DPRD segera memanggil Kadis PMD untuk klarifikasi sekitar pelaksanaan Bimtek yang di pusatkan di Kota Parapat Sumatera Utara.
” Bimtek ditengah Pandemi Covid -19 sasangat tidak pas sekali, pasti hanya untuk kepentingan pejabat untuk memperkaya diri kok bisa, “Ujar Aktivis Sosial Kab.Madina Faridah Hannum, Senin malam(7/9) di Pasar Panyabungan.
Kata Faridah, anggota DPRD Madina dari Fraksi Amanah Berkarya, mengaku telah mengingatkan Sekda, Kadis PMD agar jangan dulu melaksanakan Bimtek walaupun anggaran belum dicairkan, karena Madina sudah masuk Zona Merah sekarang ini.
Sekarang kita sudah tau bahwa ada kemungkinan Bimtek dilaksanakan terburu – buru, karena itu telah terprogram.
” Kiga dukung anggota DPRD untuk memanggil Kadis PMD dan Camat dan bila perlu Bupati juga dipanggil agar terbuka siapa yang salah dalam persoalan DD di Madailing Natal ” ujar Sekretaris LSM. Merpati Putih Tabagsel Fahruddin Hasibuab, Senin malam(7/9) di Panyabungan. (Isk)
Admin : iskandar