

PANYABUNGAN(Malintangpos Online): Ketua Lembaga Swadaya Masyarakat(LSM) Merpati Putih Tabagsel dan Sekretaris LSM.Genta Madina, mengaku sangat Optimis dan Haqqul yakin 40 orang Wakil Rakyat ( DPRD) akan hadir di Paripurna Istimewa HUT Ke – 26 Mandailing Natal,Senin 10 Maret 2025.
” Kalau melihat HUT Madina, sebelumnya memang yang hadir tidak banyak, tetapi Paripurna Istimewa, Senin (10/3) pukul 10.00 Wib di Gedung DPRD,akan banyak yang hadir,” Ujar Ketua LSM.Merpati Putih Tabagsel Khairunnisyah,Minggu malam(09/3) di Kota Panyabungan.
Kata Khairunnisyah, dirinya sengaja datang ke Panyabungan, untuk melihat langsung siapa – siapa yg tidak hadir di Paripurna Istimewa HUT Ke – 26 Mandailing Natal.
Untuk apa, itukan Paripurna Istimewa..? Tanya Wartawan ” Mereka sebagai Wakil Rakyat, harus Bersyukur atas dibentuknya Mandailing Natal, sebagai Daerah Otonomi Baru, serta mereka dipercaya rakyat sebagai wakil rakyat,” ujarnya.

Secara terpisah, Sekretaris LSM.Genta Madina Chandra Siregar, juga sengaja datang ke Gedung DPRD Madina,Senin(10/3) melihat dari dekat, siapa Wakil Rakyat yg tidak hadir, akan publikasi secara langsung, bahwa Wakil Rakyat yg tidak hadir tidak Bersyukur, atas lahirnya Kabupaten Mandailing Natal.
Paripurna Istimewa dan Ramadhan..? Tanya Wartawan ” Ngak alasan itu, Bintek DPRD semua hadir ambil uangnya dan Reses juga hadir semua ambil uangnya, janganlah ketika HUT Madina kita Ngak hadir,” ujarnya lagi ( Isk).
Admin : Iskandar Hasibuan.